Minggu, 5 Oktober 2025

Konflik Palestina Vs Israel

Setelah Mengultimatum Hamas, Trump Klaim Perdamaian Gaza di Ujung Mata, AS Janji Pulangkan Sandera

Donald Trump menegaskan bahwa pemerintahannya sedang merumuskan langkah strategis untuk menciptakan perubahan signifikan di Gaza.

Facebook The White House
TRUMP DAN NETANYAHU - Tangkapan layar The White House pada Selasa (8/7/2025), memperlihatkan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu (kanan) dan Presiden AS Donald Trump (kiri) berfoto di Gedung Putih, pada hari Senin (7/7/2025). Donald Trump menyatakan bahwa perdamaian di Gaza semakin mendekati kenyataan. 

Ketegangan meningkat akibat pendudukan Israel, blokade Gaza selama 17 tahun, dan kekerasan terhadap warga Palestina.

Hamas meluncurkan serangan besar-besaran ke Israel sebagai respons atas penindasan dan stagnasi diplomatik.

Serangan itu disebut Operasi Banjir Al-Aqsa, melibatkan roket, penyusupan darat, dan penyerangan pangkalan militer.

Hamas berhasil menembus wilayah Israel, menewaskan lebih dari 1.000 orang dan menyandera ratusan lainnya.

Israel membalas dengan serangan udara dan darat yang menewaskan puluhan ribu warga Palestina, mayoritas perempuan dan anak-anak.

Berikuti ni sejumlah peristiwa terbaru dari perang Israel-Hamas dI Gaza, dikutip dari Al Jazeera, Senin (8/9/2025).

1. Serangan Israel Tewaskan 15 Warga Gaza

Serangan Israel di Jalur Gaza sejak fajar telah menewaskan sedikitnya 15 orang.

2. AS Ajukan Rencana Gencatan Senjata Baru

Amerika Serikat telah mengajukan rencana gencatan senjata terbaru untuk Gaza.

Rencana itu mencakup pembebasan segera seluruh tawanan Israel yang masih ditahan di Gaza.

Sebagai imbalan, Israel diminta membebaskan 2.000 hingga 3.000 tahanan Palestina dari penjara.

Skema tersebut juga mencakup penghentian serangan militer di Gaza.

3. 65 Orang Tewas dalam Serangan Israel di Gaza

Baca juga: 30 WNI akan Ikut Misi Kemanusiaan Global Sumud Flotilla ke Gaza

Setidaknya 65 orang tewas akibat serangan Israel di Gaza kemarin.

Sebanyak 49 korban meninggal di Kota Gaza dan wilayah utara, tempat Israel memusatkan gempuran.

4. Israel Runtuhkan Gedung Tinggi di Kota Gaza

Israel meratakan satu lagi gedung tinggi di Kota Gaza.

Penghancuran itu memaksa lebih banyak warga mengungsi.

Langkah tersebut menjadi bagian dari kampanye Israel yang menargetkan infrastruktur Gaza.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved