Prabowo Beri Tanda Kehormatan ke-141 Tokoh Saat Rakyat Demo di DPR, Rocky Gerung: Kontroversial
Menurut Rocky Gerung, pemberian Tanda Kehormatan yang bersamaan dengan demo 25 Agustus itu akan teringat jelas dalam pikiran rakyat.
Bintang Budaya Parama Dharma adalah tanda kehormatan yang dianugerahkan oleh Pemerintah Republik Indonesia untuk menghormati seseorang atas jasanya dalam bidang kebudayaan. Penghargaan ini dibentuk secara resmi pada tahun 1980.
Penganugerahan ini diberikan kepada 8 penerima berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 77/TK/Tahun 2025 tanggal 25 Agustus 2025 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Budaya Parama Dharma.
- Ja’un S. Mihardja;
- Slamet Rahardjo Djarot T;
- Waldjinah;
- I Nyoman Nuarta;
- Almarhum Muhammad Idris Sardi;
- Almarhum Mochtar Lubis;
- Almarhum Prof. Dr. Sukmono Hadi; dan
- Almarhum Soedjarwoto Soemarsono (Gombloh).
Tanda Kehormatan Bintang Sakti
Bintang Sakti adalah tanda kehormatan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia untuk menghormati keberanian dan ketabahan tekad seorang prajurit yang melebihi panggilan kewajiban dalam operasi militer. Penghargaan ini ditetapkan secara resmi pada tahun 1958.
Penganugerahan ini diberikan berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 78/TK/Tahun 2025. Tanda kehormatan tersebut diberikan kepada 18 penerima, yaitu:
- Francisco Deodato Osorio Soares;
- Vidal Domingos Doutel Sarmento;
- Agostinho Boavida Ximenes Sera Malic;
- Joao Angelo de Sousa Mota;
- Almarhum Isa Mangun;
- Almarhum Willie Firdaus;
- Almarhum Martinho Fernandes;
- Almarhum Joaquim Monteiro;
- Almarhum Alfonso Henrique Pinto;
- Almarhum Juliao Fraga;
- Almarhum Claudio Vieira;
- Almarhum Jose Fernandes;
- Almarhum Roberto Li;
- Almarhum Jose Da Conceicao;
- Almarhum Edmundo da Silva;
- Almarhum Joao da Silva Tavares;
- Almarhum Hein Mantundoy; dan
- Aries Marsudiyanto.
(Tribunnews.com/Rifqah)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.