Jumat, 3 Oktober 2025

Kepemimpinan Kapolri Dipuji Ketua PBNU, Lemkapi Dorong Polri Terus Tingkatkan Kinerja

Edi Hasibuan mengapresiasi kedekatan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dengan berbagai tokoh masyarakat.

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Wahyu Aji
Dokumentasi Humas Polri
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri puncak peringatan Haul Al-Marhumin Sesepuh dan Warga Pondok Buntet Pesantren Cirebon 1447 H/2025 M, yang digelar pada Sabtu (2/8/2025) malam. 

Pondok Buntet Pesantren didirikan tokoh ulama Keraton Kanoman Cirebon, Kiai Muqoyim pada abad ke-18. Pesantren ini dikenal sebagai pesantren yang mengintegrasikan pendidikan salaf dan modern.

Jenderal Sigit dalam kesempatan tersebut mengatakan Polri dan ulama memiliki peran dan fungsi yang saling melengkapi dalam menjaga persatuan dan kesatuan NKRI.

"Karenanya, saya memohon doa dan mengajak seluruh kiai, ustaz, ulama, santriwan dan santriwati untuk mendukung setiap langkah dan upaya Polri dalam menyukseskan program pemerintah demi mewujudkan Visi 'Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045'," kata Kapolri.

Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf saat memberikan sambutan dalam acara tersebut menyinggung peran Jenderal Listyo Sigit selama memimpin Polri.

"Kita semua mengalami di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ini, kita masyarakat mengalami keadaan relatif tentram tertib aman sehingga seolah-olah Pak Listyo ini telah berfungsi sebagai jimat ketertiban dan keamanan masyarakat selama ini," ucap Gus Yahya dalam keterangan tertulis, Minggu (3/8/2025).

Gus Yahya mengatakan Jenderal Sigit paham mengenai lingkungan tokoh agama dan bisa bersinergi mewujudkan ketentraman di masyarakat.

Ia pun mengenang saat Jenderal Sigit bertugas di Yogyakarta.

Baca juga: Peran Polri dalam Pembangunan Mewujudkan Swasembada Jagung Nasional

"Pak Listyo ini pernah bertugas di Jogja kalau tidak salah, beliau tahu betul di Jogja banyak jimat-jimat yang disebut kiai," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved