Profil dan Sosok
Profil Sugiono, Menlu yang Diisukan Jadi Sekjen Gerindra Gantikan Muzani
Profil Menteri Luar Negeri Sugiono yang diisukan akan menggantikan Ahmad Muzani sebagai Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra.
Sugiono menjadi prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dengan pangkat terakhir Letnan Satu pada 2002 hingga 2004. Ia juga pernah menjadi sekretaris pribadi Prabowo Subianto.
Sugiono bergabung dengan Gerindra sejak awal pembentukannya pada tahun 2008, sebagai bagian Dewan Pendiri.
Di partai berlambang garuda itu, dirinya pernah menempati sejumlah jabatan penting.
Di antaranya, Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Bidang Kaderisasi & Informasi Strategis (2014–2020) dan Wakil Ketua Harian DPP Gerindra (2020-2025).
Ia juga mengikuti Pemilu 2019 dan terpilih sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) di daerah pemilihan Jawa Tengah I.
Sugiono menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi I DPR pada periode 2019–2024, khusus membidangi Pertahanan, Luar Negeri, dan Komunikasi serta Ketua Fraksi Gerindra MPR RI (2021-2024).
Kekayaan Sugiono
Berdasarkan data dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Sugiono memiliki kekayaan sebesar Rp12.730.976.184. Berikut rinciannya.
TANAH DAN BANGUNAN Rp8.564.000.000
1. Tanah Seluas 2756 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp6.890.000.000
2. Bangunan Seluas 29 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN, HASIL SENDIRI Rp430.000.000
3. Bangunan Seluas 120 m2 di KAB / KOTA GIANYAR, HASIL SENDIRI Rp350.000.000
4. Tanah Seluas 596 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp894.000.000
ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp1.400.000.000
1. MOBIL, JEEP RUBICON Tahun 2011, HASIL SENDIRI Rp275.000.000
2. MOBIL, HONDA CIVIC Tahun 1997, HASIL SENDIRI Rp20.000.000
3. MOTOR, HONDA GL1800DK Tahun 2020, HASIL SENDIRI Rp525.000.000
4. MOBIL, TOYOTA ALPHARD Tahun 2020, HASIL SENDIRI Rp580.000.000
Selain itu, Sugiono tercatat memiliki surat berharga senilai Rp510.000.000 serta kas dan setara kas sebesar Rp2.256.976.184. Ia juga tertulis tak memiliki utang.
(Tribunnews.com/Deni/Rizki)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.