Minggu, 5 Oktober 2025

Francine Widjojo Usulkan Perluasan Layanan Gratis Transportasi Publik di Jakarta

Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI, Francine Widjojo, mengusulkan agar layanan transportasi gratis Jakarta diperluas.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Wahyu Aji
istimewa
TRANSPORTASI GRATIS - Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Francine Widjojo, mengusulkan agar layanan transportasi gratis Jakarta diperluas bagi seluruh pengurus rumah ibadah. Usulan tersebut disampaikan usai dirinya resmi dilantik sebagai Dewan Pembina Pemuda Katolik Komda DKI Jakarta periode 2025–2028 di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (19/9/2025). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Francine Widjojo, mengusulkan agar layanan transportasi gratis Jakarta diperluas bagi seluruh pengurus rumah ibadah.

Usulan tersebut disampaikan usai dirinya resmi dilantik sebagai Dewan Pembina Pemuda Katolik Komda DKI Jakarta periode 2025–2028 di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (19/9/2025).

Pelantikan yang mengusung tema “Pemuda Katolik yang Global dan Berbudaya Siap Diutus untuk Gereja dan Bangsa” ini turut dihadiri Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Romo Antonius Suyadi Pr, Ketua Komisi Hubungan Antar-Agama dan Kemasyarakatan (HAAK) Keuskupan Agung Jakarta.

Francine menyoroti Pergub DKI Jakarta Nomor 133 Tahun 2018, yang saat ini baru memberikan fasilitas gratis TransJakarta bagi pengurus masjid (marbot).

“Kami menerima aspirasi bahwa layanan gratis transportasi publik seharusnya tidak hanya berlaku untuk pengurus rumah ibadah tertentu, tetapi juga untuk pengurus rumah ibadah lainnya. Hal ini saya sampaikan langsung ke Pak Pram dan beliau merespons dengan sangat baik,” ujar Francine dalam keterangannya, Sabtu (20/9/2025).

Francine mengapresiasi langkah cepat Gubernur Pramono Anung yang memastikan layanan gratis transportasi publik akan diperluas, sehingga dapat mencakup semua pengurus rumah ibadah di Jakarta.

Selain usulan tersebut, Francine juga menyambut baik kebijakan terbaru Pemprov DKI yang memperluas fasilitas transportasi gratis untuk 15 kategori penerima manfaat.

Jika sebelumnya hanya berlaku di Transjakarta, kini layanan tersebut juga mencakup MRT Jakarta dan LRT Jakarta.

“Kemudahan 15 golongan tertentu menikmati layanan gratis transportasi publik patut diapresiasi. Jika sebelumnya hanya satu moda transportasi, kini menjadi tiga moda yang semakin terhubung dan mudah diakses,” tutup Francine.

Kehadiran Francine Widjojo sebagai Dewan Pembina Pemuda Katolik DKI Jakarta diharapkan mampu menghadirkan semangat baru dalam memperjuangkan akses transportasi publik yang adil, inklusif, dan merata bagi seluruh warga ibu kota.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved