Mulai Rumahkan Karyawan, Kemenperin Pantau Langsung Dampak Krisis Gas HGBT di Industri Keramik
Kemenperin melakukan monitoring langsung ke produsen keramik Royal Doulton untuk melihat dampak krisis pasokan gas HGBT
Saat ini PT Doulton terpaksa merumahkan sementara karyawan bagian produksi akibat suplai gas yang masih belum stabil. Setidaknya ada 400 karyawan yang dirumahkan sementara akibat gangguan pasokan gas ini.
PGN Klaim Pasokan Mulai Normal
PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) mengklaim saat ini tekanan gas dalam jaringan pipa telah normal dan dijaga stabilitasnya.
Seiring dengan stabilisasi tersebut, pelanggan di sejumlah wilayah Jawa Bagian Barat yang sebelumnya terdampak telah kembali beroperasi.
"Alhamdulillah, kami bersyukur atas dukungan yang telah diberikan oleh Kementerian ESDM, SKK Migas, PT Pertamina (Persero), serta seluruh pemangku kepentingan. Tambahan pasokan gas saat ini telah membantu meningkatkan keandalan infrastruktur. Penyaluran kepada pelanggan akan dilakukan secara berkelanjutan. Kami sangat mengapresiasi kerja sama dan pengertian pelanggan dalam mengelola konsumsi gas, yang berperan penting dalam mendukung upaya stabilisasi sistem," terang Corporate Secretary PGN Fajriyah Usman.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.