Bripka Berlin Sinaga Jadi Tersangka Kasus KDRT, Istri Minta Suaminya Dipecat dari Kepolisian
Bripka Berlin Sinaga jadi tersangka kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya Dian Meta Sihombing.
"Selama ini kekerasan yang saya dapatkan itu dia selalu memukul kepala saya, setiap ribut dia selalu menghantam kepala saya. Dari awal pernikahan sampai terakhir ini kepala saya yang selalu dihantamnya."
Pada tahun 2022 silam dan terekam kamera CCTV, Dian mengaku pernah digebuki dan dilempar mesin untuk membuka kuaci hanya karena masalah sepele.
Cuma gegara celana baru milik Bripka Berlin tak kelihatan dia ngamuk hingga menggebuki istrinya.
Mirisnya, dugaan penyiksaan ini berlangsung ketika Dian sedang mengandung 5 bulan anak ketiganya.
"Kdrt itu dipicu hal sepele seperti di video CCTV yang beredar, hanya karena dia mencari celananya yang baru tidak kelihatan dan dia emosi mengambil mesin untuk membuka kuaci lalu dilemparkan ke dada saya. Saat itu saya sedang mengandung anak saya yang ke 3. Usia kandungan 5 bulan."
Penulis: Fredy Santoso
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul BREAKINGNEWS, Bripka Berlin Sinaga Resmi Jadi Tersangka Kasus KDRT terhadap Istri
dan
Bripka Berlin Sinaga Jadi Tersangka, Dian Meta Sihombing Minta Suaminya Dipecat
Sumber: Tribun Medan
Jumat Keramat hingga Muncul Vandalisme Usut Tuntas Dana Haji di Rembang, Kampung Eks Menang Yaqut |
![]() |
---|
KPK Tahan 5 Tersangka Kasus Korupsi Pencairan Kredit Fiktif BPR Jepara Artha |
![]() |
---|
Kejagung Sita Aset Tanah Milik Eks Pejabat MA Zarof Ricar Terkait Kasus TPPU, Nilainya Rp 35 Miliar |
![]() |
---|
KPK Umumkan Tersangka Korupsi Kuota Haji Hari Ini? |
![]() |
---|
Polda Sumut Dikabarkan Tangkap 2 Anggota Polantas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.