Kamis, 2 Oktober 2025

Kecelakaan Maut di Ajibarang Banyumas: Berikut Kronologi hingga Evakuasi Korban yang Menegangkan

Kecelakaan maut ini melibatkan mobil Toyota Avanza yang dikemudikan seorang warga Tangerang, Banten.

Kompas.com
Ilustrasi Kecelakaan. Sebuah kecelakaan maut terjadi di jembatan sungai Datar di wilayah Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas, Jateng, Selasa (27/6/2023) malam. 

"Truk sempat menabrak mobil lalu menabrak pembatas jembatan," kata Kapolsek Ajibarang, AKP Haryatmo di lokasi kejadian.

Polisi menyatakan, kecelakaan tersebut menelan satu korban jiwa yakni pengemudi truk.

Evakuasi truk tersebut memakan waktu lama.

Sampai Rabu pukul 09.00 WIB, polisi masih berupaya mengevakuasi korban dan truk dari sungai.

Polisi dibantu Basarnas, pemadam kebakaran, BPBD Banyumas, Polsek Ajibarang, Koramil Ajibarang, dan yang lainnya.

Pada proses evakusi itu, juga dikerahkan alat-alat berat.

"Evakuasi terhadap korban terkendala debit air dan medan yang sulit," kata Bobby.

Proses Evakuasi Berjalan Dramatis

Basarnas Kantor SAR Cilacap melalui Unit Siaga SAR (USS) Banyumas kembali mendapatkan informasi Kecelakaan dengan penanganan khusus terhadap 1 orang terjepit kendaraan truk yang jatuh ke Sungai Datar Desa Tipar Kidul Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas pada Rabu (28/06) tengah malam.

Sebelumnya, seorang anggota Potensi SAR Banyumas melaporkan, truk itu mulanya melaju dari arah timur lalu bersenggolan dengan sebuah mobil yang datang dari arah barat di Jembatan Sungai Datar.

Pengemudi truk tersebut membanting setir hingga terjun ke sungai.

Terdapat 2 orang pengemudi truk yang menjadi korban. Seorang korban selamat saat terjadi kecelakaan.

Namun nahas seorang korban lainnya terjepit bagian truk sehingga diperlukan evakuasi dengan penanganan khusus.

Kepala Kantor SAR Cilacap, Adah Sudarsa mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi pada Selasa (27/06) malam.

"Kami memberangkatkan 1 tim rescue dari USS Banyumas untuk melakukan pertolongan terhadap korban terjepit dalam kecelakaan tersebut”katanya

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved