Ubedilah Badrun: Gibran Bicara AI ke Murid Labschool Ibarat Menabur Air Garam di Lautan
Ubedilah Badrun menilai kehadiran Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Labschool UNJ, untuk bicara soal AI layaknya menabur air garam di tengah lautan.
Menurut Gibran, kemampuan berpikir kritis dari setiap siswa harus tetap menjadi andalan, terutama dalam keperluan belajar di sekolah.
"Anak-anak boleh pakai tools-nya AI ya, tapi yang namanya critical thinking itu tetap penting. Jadi, AI jangan dipakai untuk shortcut ya, untuk langsung cari jawaban," tambahnya.
Lebih jauh, putra sulung dari Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) itu juga mengingatkan pentingnya etika dan pendampingan dalam pemanfaatan AI.
Kata dia, penggunaan AI akan menjadi lebih baik apabila dimaksimalkan untuk keperluan yang produktif.
"Pakai AI dengan baik, sesuai etika yang ada. Jadi, jangan untuk hal-hal yang tidak produktif ya," ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Gibran juga menegaskan kalau anggaran pendidikan tahun ini terbesar dalam sejarah.
Dirinya lantas berharap Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) Komdigi serta pihak terkait dapat terus memperkuat fasilitas digital secara merata.
Atas kondisi tersebut menurut Gibran, adaptasi terhadap teknologi harus dilakukan secara cepat dan melibatkan seluruh ekosistem pendidikan, termasuk peran guru, orang tua, dan sektor swasta.
Di akhir, dia juga mendorong agar inovasi digital yang dihasilkan siswa benar-benar memberi manfaat nyata.
Baca juga: 3 Fakta Kunjungan Gibran ke Blitar: Ziarah Makam Bung Karno hingga Mahasiswa Diadang Paspampres
"Kita pastikan produk-produk yang sudah juara satu, juara dua di luar negeri ini benar-benar bisa diaplikasikan di masyarakat," tandas Gibran.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya
A member of

Follow our mission at www.esgpositiveimpactconsortium.asia
Ubedilah Badrun
Universitas Negeri Jakarta (UNJ)
UNJ
Wakil Presiden
Gibran Rakabuming Raka
Labschool
pencitraan
air garam
kecerdasan buatan
artificial intelligence
SDG14-Ekosistem Lautan
Tren Smart Building di Indonesia Menguat, IoT dan AI Optimalkan Efisiensi Gedung |
![]() |
---|
Bimbim Slank Lihat Teknologi AI Sulit Saingi Kreativitas Manusia dalam Bermusik |
![]() |
---|
10 Prompt Gemini AI Bersama Pasangan, Foto di Studio hingga Menikmati Sunset di Tepi Pantai |
![]() |
---|
Teka-teki Menghilangnya Wapres Gibran saat Pelantikan Menteri Terjawab |
![]() |
---|
Tak Ada Putra Sulung Jokowi di Pelantikan Menteri-Wakil Menteri Hari Ini |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.