Sabtu, 4 Oktober 2025

Kabinet Prabowo Gibran

Pengamat Potret Tiga Poin Penting Terkait Hasil Survei Litbang Kompas, Termasuk Reaksi PDIP

Pengamat Politik Agung Baskoro merespons pernyataan Juru Bicara PDIP Guntur Romli terkait hasil survei Litbang Kompas.

Tribunnews.com/ Taufik Ismail
Presiden Prabowo Subianto memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, (21/1/2025). 

Survei ini juga menunjukkan tingkat keyakinan publik terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran sangat tinggi, yaitu sebesar 89,4%. 

Survei Litbang Kompas menunjukkan bahwa tingkat kepuasan terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan Presiden Jokowi pada periode yang sama di tahun 2015, yang tercatat hanya 65%. 

Menurut Manajer Riset Litbang Kompas Ignatius Kristanto, hasil survei ini menunjukkan adanya berbagai faktor yang memengaruhi tingkat kepuasan publik. 

 Beberapa alasan utama yang dikemukakan oleh responden antara lain, kinerja pemerintah yang dianggap baik (30,2%), kepemimpinan yang merakyat (18,1%), serta pembagian bantuan sosial yang dirasakan masyarakat (14,4%). 

“Isu keberlanjutan dari Pemerintahan Jokowi ke Prabowo dan program-program populis yang diluncurkan dalam 100 hari pertama pemerintahan ini sangat memengaruhi tingkat kepuasan publik, terutama di kalangan masyarakat menengah ke bawah,” ujar Kris. 

Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka pada periode 4-10 Januari 2025, melibatkan 1.000 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi di Indonesia. 

Survei ini memiliki tingkat kepercayaan 95?ngan margin of error sebesar +/- 3,10%. 

Dengan hasil survei yang menunjukkan tingkat kepuasan publik yang sangat tinggi terhadap Presiden Prabowo, banyak pihak menilai bahwa Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran telah berhasil memberikan harapan dan memulai pemerintahan yang stabil dalam waktu yang relatif singkat.

Sumber: Tribun Banten

Sumber: Tribun Banten
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved