Jumat, 3 Oktober 2025

Kasus Suap Impor Gula

Pimpinan DPR Akhirnya Angkat Bicara Soal Penangkapan Irman Gusman

Wakil Ketua DPR Agus Hermanto yakin kasus yang menimpa Irman Gusman tak terkait dengan DPD.

TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ketua DPD RI Irman Gusman keluar dari gedung KPK Jakarta menuju ke mobil tahanan KPK usai diperiksa, Sabtu (17/9/2016). Irman Gusman ditahan KPK bersama tiga orang lainnya setelah terkena OTT terkait dugaan suap kebijakan kuota gula impor tersebut KPK juga mengamanakan lima orang dan uang sebesar Rp 100 juta.. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto yakin kasus yang menimpa Irman Gusman tak terkait dengan DPD.

Irman ditangkap KPK atas kasus dugaan suap kuota impor gula.

"Karena memang ini tidak ada di dalam rangakain pekerjaan Pak Irman sendiri. Barangkali ini hanya perkenalan semata, sehingga ini tidak ada hubungannya dengan DPD," kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, Senin (19/9/2016).

Agus mengutip pernyataan KPK bahwa kasus Irman tak terkait dengan DPD namun diduga senator asal Sumatera Barat itu memperdagangkan kekuasaan.

"Untuk itu kita serahkan sepenuhnya kepada KPK, laksanakan sesuai UU KPK itu sendiri. Karena itu kita serahkan sepenuhnya kepada KPK," katanya..

Mengenai adanya wacan penghapusan DPD, Politikus Demokrat itu melihat secara kasus per kasus. Dimana saat ini terjadi permasalahan operasi tangkap tangan (OTT) Irman Gusman oleh KPK.

"Tentu diselesaikan dulu untuk selanjutnya serahkan kepada pemangku kepetingan, pemangku di dalam UU," tuturnya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved