Minggu, 5 Oktober 2025

Profil Juliyatmono, Eks Bupati Karanganyar Diperiksa soal Dugaan Korupsi Pembangunan Masjid Agung

Berikut profil Juliyatmono, mantan Bupati Karanganyar yang diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pembangunan Masjid Agung Madaniyah.

Instagram.com/juliyatmono.1
PROFIL JULIYATMONO - Juliyatmono saat menjalankan tugasnya. Berikut profil Juliyatmono, mantan Bupati Karanganyar yang diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pembangunan Masjid Agung Madaniyah. 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan Bupati Karanganyar, Juliyatmono, saat ini sedang menjalani pemeriksaan oleh Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait dugaan kasus korupsi pembangunan Masjid Agung Madaniyah Karanganyar, Jawa Tengah.

Pria yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar tersebut diperiksa sebagai saksi.

Hal ini dibenarkan oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Anang Supriatna.

Anang menuturkan, mantan Bupati Karanganyar dua periode itu tidak diperiksa oleh penyidik Kejagung, melainkan oleh penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Karanganyar.

"Iya sedang diperiksa saat ini. Iya (diperiksa penyidik Kejari Karanganyar) tapi tempatnya di Kejagung," kata Anang saat dihubungi melalui pesan singkat, Kamis (7/8/2025).

Sementara itu dikonfirmasi terpisah, Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejari Karanganyar, Bonard David Yulianto menjelaskan bahwa pemanggilan terhadap Juliyatmono kali ini merupakan yang kedua, setelah sebelumnya ia tidak hadir pada pemanggilan pertama.

"Iya (Juliyatmono dipanggil untuk kedua kali)," kata Bonard.

Lantas, siapa Juliyatmono? Berikut adalah profilnya.

Profil Juliyatmono

Juliyatmono lahir di Karanganyar, Jawa Tengah pada 29 Juli 1966.

Pria yang akrab disapa Juli ini mengenyam pendidikan dasar hingga menengah atas di kota kelahirannya.

Baca juga: Eks Bupati Karanganyar Diperiksa Kejaksaan Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Masjid Agung Madaniyah

Setelah itu, ia melanjutkan pendidikan jenjang Strata Satu di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Dikutip dari mpr.go.id, Juliyatmono berhasil meraih gelar Magister Manajemen dari STIE Mitra Indonesia Yogyakarta.

Perjalanan akademiknya berlanjut, hingga pada tahun 2022, ia kembali menuntaskan studi dan meraih gelar Magister Hukum dari Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Juliyatmono memulai karirnya sebagai Pegawai Departemen Agama (Depag) Kabupaten Karanganyar.

Nama Juliyatmono sudah tak asing di telinga warga Karanganyar setelah dirinya melebarkan sayap ke dunia politik.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved