Sabtu, 4 Oktober 2025

Rumah dari Negara Usai Pensiun Belum Selesai Dibangun, Ini Kata Jokowi

Rumah dari negara untuk Joko Widodo berlokasi di kawasan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Rumah tersebut dibangun sejak 2024

Editor: Erik S
TribunSolo.com/Mardon Widiyanto
Penampakan proyek rumah pensiun Presiden RI Joko Widodo di Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Kamis (10/10/2024). 

Namun, Jokowi enggan membangun rumah tersebut. 

Sampai Jokowi menjabat lagi di periode kedua, saat itu Jokowi juga mengatakan tidak untuk pembangunan rumah itu. 

Hasilnya, sampai akhir masa jabatan, rumah tersebut belum jadi. 

“Tapi, beliaunya enggak-enggak, enggak-enggaknya itu akhinya sekarang (rumah pensiun Jokowi di Colomadu) belum jadi,” jelas Pratikno.

Menambahkan, Bey Machmudin yang pernah menjabat Deputi Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden (Setpres) mengatakan hal yang sama. 

Dia mengatakan, seharusya rumah pensiun Jokowi sudah dibangun pada 2017. 

Namun, saat itu Jokowi masih menolak. 

Baca juga: Lahan Hadiah Negara untuk Jokowi Senilai Rp100 Miliar di Colomadu Dipagari, Rumah Mulai Dibangun?

"Namun, Pak Jokowi (saat itu) menolak,” ujar Bey dikutip dari Kompas.com, Sabtu (17/12/2022).

Kemensetneg kemudian memulai pengadaan tanah untuk kediaman Jokowi pada Oktober 2022 melalui Sekretariat Negara.

Lokasi yang dipilih untuk dibangun rumah pensiun Jokowi berada di Kecamatan Colomadu, Karanganyar, tepat di samping rumah makan Taman Sari.

Namun, proses pembangunan baru dimulai pada Juni 2024. (Tribun Solo/Tribunnews)

Penulis: Anang Maruf Bagus Yuniar

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Dapat Rumah dari Negara Usai Pensiun, Jokowi: Masih Dalam Pengerjaan, Belum Diserahkan ke Saya

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved