Minggu, 5 Oktober 2025

DPR-Pemerintah Sepakat Tambah Bantuan Minyak Goreng untuk 20 Juta Keluarga

DPR dan pemerintah sepakat melakukan penambahan bantuan minyak goreng bagi 20 juta keluarga miskin dan rentan miskin di seluruh Indonesia.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Dewi Agustina
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda Prasetia
SUBSIDI MINYAK GORENG - DPR RI bersama pemerintah sepakat untuk memperkuat peran Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 sebagai alat peredam (shock absorber) dalam merespons melemahnya daya beli masyarakat. Foto Ketua Banggar DPR Said Abdullah saat ditemui di sela-sela penyelenggaraan Kongres VI PDIP di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, Bali, Jumat (1/8/2025). (Fransiskus Adhiyuda) 

Indeks Kondisi Ekonomi saat ini turun dari 106,6 menjadi 105,1, sementara Indeks Keyakinan Konsumen melemah dari 118,1 menjadi 117,2. Penurunan juga terjadi pada Indeks Ekspektasi Konsumen dari 129,6 menjadi 129,2.

Di sisi ritel, Survei Penjualan Eceran (SPE) Bank Indonesia mengindikasikan kontraksi sebesar 4,1 persen (mtm) pada Juli 2025, lebih dalam dibandingkan Juni 2025 yang tercatat minus 0,2 persen (mtm). 

Sementara itu, indeks penjualan ritel Agustus 2025 diperkirakan masih terkontraksi 0,3 persen (mtm), meskipun membaik dibandingkan bulan sebelumnya.

Sebagai bentuk respons terhadap tekanan konsumsi, pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 16,23 triliun untuk program stimulus daya beli masyarakat melalui APBN 2025. 

Penambahan bantuan minyak goreng menjadi bagian dari upaya memperluas cakupan penerima manfaat.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved