Jumat, 3 Oktober 2025

Kaleidoskop 2022

Catatan Akhir Tahun 2: Popularitas Artis Tak Cukup, Dibutuhkan Juga Elektabilitas dan Finansial

Apa mungkin dengan bermodalkan popularitas, para artis yang maju Caleg bisa menjawab permasalahan yang ada di masyarakat?

Instagram @narji77
Pelawak Narji jadi kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS). 

Sedangkan, di awal tahun 2022, Charly Van Houten, Vokalis dari Setia Band memutuskan untuk bergabung ke dunia politik dan bergabung ke PAN. Komendian Denny Cagur juga resmi bergabung dengan PAN.

Sebelumnya, artis nasional yang bergabung dengan PAN antara lain Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio yang saat ini menjadi ketua DPW DKI Jakarta, Desy Ratnasari yang saat ini menjadi ketua DPW Jawa Barat.

Anggota DPR RI Primus Yustisio, hingga Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu yang saat ini dipercaya sebagai Ketua Umum Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN).

2. Partai Perindo

Sejumlah artis nasional menyatakan bergabung dengan Perindo dan siap untuk berlaga pada Pemilihan umum (Pemilu 2024) mendatang.

Diantar Ketua DPW Perindo DIY Yuni Astuti, mereka bertemu Ketua umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, beberapa waktu lalu.

Para artis yang menyatakan bergabung di Perindo di antaranya, Lucky Perdana, Hassel Wong, Fadlan Muhammad, Eko Mulyadi dan Mandala Shoji.

3. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

Pelawak Narji terjun ke politik dan bergabung ke PKS.

Narji resmi menjadi anggota dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Meski, sebelumnya ia tergabung di PAN.

Narji pun menyebut dirinya akan angkat bicara soal keputusannya untuk terjun ke politik dan menjadi kader dari PKS selama beberapa bulan ini.

4. Partai Gelora

Komedian yang tergabung dalam grup Bagito, Dedi Gumelar atau akrab disapa Miing resmi bergabung ke Partai Gelora.

Miing sebelumnya sudah terjun ke dunia politik dan pernah bergabung dengan PDIP hingga PAN.

Bergabungnya Miing ke Partai Gelora itu diketahui di akun Twitter Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah. Fahri sekaligus mengunggah foto dirinya bersama Miing yang memakai seragam partai.

Halaman
1234
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved