Berita terbaru Erick Thohir
Transformasi Perum PFN, Langkah Menteri BUMN Erick Thohir Dukung Perfilman dan Kreator Tanah Air
Erick Thohir optimis industri kreatif bisa menjadi salah satu fondasi dalam menjaga tren rata-rata pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Penulis:
Anniza Kemala
Editor:
Vincentius Haru Pamungkas
akun Instagram resmi Erick Thohir
Menteri BUMN Erick Thohir berbincang dengan aktor Reza Rahadian, beberapa waktu lalu.
“Film, musik, semua menjadi bagian yang tidak kalah pentingnya. Apalagi demografi kita banyak anak muda sekarang," pungkasnya.
Tak lupa, Menteri Erick pun mendoakan industri perfilman Indonesia untuk terus bangkit serta menorehkan berbagai prestasi di kancah dunia.
“Bismillah, industri perfilman kita makin bangkit dan bisa mendunia. Semoga ke depan, kita bisa melahirkan film-film yang jauh lebih keren dan mendunia,” tulis Erick Thohir lewat akun Instagram resminya, @erickthohir.