Pilpres 2019
AHY Dinilai Paling Cocok Dampingi Jokowi Dalam Pilpres 2019
Nama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinilai sebagai orang paling cocok mendampingi Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres 2019.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinilai sebagai orang paling cocok mendampingi Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres 2019.
Demikian hasil simulasi Suvei Nasional Cyrus Network yang digelar 27 Maret–3 April lalu.
Menurut Managing Director Cyrus Network Eko Dafid Afianto, AHY muncul sebagai peraih dukungan tertinggi dengan perolehan 15 persen.
Baca: Polresta Depok: Mantan Wali Kota Depok Diperiksa Sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Jalan Nangka
"Jika disimulasikan sebagai calon Wakil Presiden untuk Joko Widodo dengan kompetitor belasan nama kandidat," ujar Eko Dafid Afianto dalam keterangan yang diterima Tribunnews.com, Kamis (19/4/2018).
Sedangkan perolehan angka dukungan mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo selisih 5 persen di bawah AHY.
Baca: Hasil Suvei Cyrus Network Menunjukan Masih Belum Ada Lawan Tangguh Jokowi Dalam Pilpres 2019
Sedangkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan hanya memperoleh angka 9 persen, Harry Tanoe 9 persen, serta Susi Pujiastuti dan Mahfud MD masing-masing mendapatkan angka
sekitar 5 persen.
"Sebagai figur calon Wakil Presiden, bisa dibilang AHY berhasil mencuri perhatian publik dalam waktu singkat," jelasnya.
Baca: Menempati Elektabilitas Terbuncit, PDIP Yakin Pasangan Hasanah Menang
Ini adalah Survei Nasional pertama yang dilakukan Cyrus Network sejak 2014.
Survei ini dilakukan dengan mengambil responden sebanyak 1230 orang, berasal dari 123 desa/kelurahan di 34 provinsi di Indonesia.
Survei dilakukan dengan cara tatap muka.
Tingkat keyakinan survei ini adalah 95 persen dengan Margin of Error sebesar 3 persen.