Jumat, 3 Oktober 2025

Konvensi Demokrat

Punya Saingan Berat, Dahlan Iskan Tidak 'Pede' Menangi Konvensi Capres

Dahlan pun menjelaskan ia adalah satu-satunya calon yang tidak lulus kuliah

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
/TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
ANUGERAH PADJADJARAN UTAMA - Menteri BUMN Dahlan Iskan (kanan) bersama Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menerima penghargaan Anugerah Padjadjaran Utama dari Rektor Unpad Ganjar Kurnia pada acara Sidang Terbuka Senat Universitas Padjadjaran Dies Natalis ke-56 di Graha Sanusi Hardjadinata Kampus Unpad, Jalan Dipati Ukur, Kota Bandung, Rabu (11/9). Pada acara tersebut sebanyak 500 orang mendapatkan penghargaan dalam 10 jenis penghargaan. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan yang mengikuti konvensi capres Partai Demokrat mengaku tidak percaya diri membandingkan dirinya dengan 10 kandidat lain.

"Kelebihan saya, mungkin diantara 11 peserta yang ikut konvensi Demokrat itu saya yang paling lemah," ujar Dahlan di jumpa pers konvensi Demokrat, di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Minggu (15/9/2013).

Dahlan mengaku jika dibandingkan kandidat lain yang berada dalam konvensi Demokrat, pendidikannya paling rendah. Dahlan pun menjelaskan ia adalah satu-satunya calon yang tidak lulus kuliah.

"Saya cuma tamatan SMA, pernah kuliah tapi sebagian tahu saya DO (drop out)," ujar Dahlan.

Bos Jawa Pos grup itu pun mengatakan tidak berat hati jika tidak menjadi pemenang dalam konvensi Demokrat. Selama ia tidak meninggalkan pekerjaannya sebagai Menteri BUMN.

"Saya bilang nggak terpilih juga nggak apa-apa. Saya tetap mengutamakan pekerjaan saya," ungkap Dahlan.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved