Minggu, 5 Oktober 2025

AKKI Bersama Kemenpora Gelar Lomba Untuk Gen-Z: Buat Video Menarik Soal Pancasila

Effan Audi Khalif dan Ignazio Marco Widodo, dua remaja berumur 16 tahun penggagas gerakan Aku Kamu Kita Indonesia (AKKI), mengajak generasi muda

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
dok Kemenpora
Zainudin Amali usai menerima Audi dan Marco di kantor Kemenpor 

“Seneng jalan-jalan? Ada momen menarik yang berhubungan dengan Pancasila? Atau kepikiran buat video pendek tentang hal itu? Yuk, ikutan lomba di AKKI ini… Hadiahnya menarik dan bisa dimuat juga bersama karya dan cerita kamu di sini,” ujar Marco.

Dengan kehadiran “Aku Kamu Kita Indonesia”, Audi berharap bisa mengajak semua teman-teman muda untuk bersama-sama mencapai banyak hal bagi negeri kita tercinta. “Bagaimana kami dan apa saja yang sudah kami lakukan, bisa dilihat di laman www.akukamukitaindonesia.org, jadi buruan daftarkan diri ikut lomba ini ya,” pungkasnya.

Ide lomba ini berlandaskan keragaman yang ada di Indonesia yang dikuatkan oleh dasar negara Pancasila, Undang-undang Dasar 1945 serta Empat Pilar Kebangsaan.

Diharapkan dari sini mereka bisa melihat sendiri bagaimana kehidupan nyata di masyarakat yang penuh kedamaian serta toleransi yang tinggi serta merekamnya dalam beberapa alternatif media agar teman lain juga bisa mengetahuinya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved