Minggu, 5 Oktober 2025

Kesehatan

10 Tanda Tubuh Kelebihan Garam, Selalu Dehidrasi hingga Kram Otot, Waspada Sebelum Telambat!

Seiring berjalannya waktu, kelebihan garam dapat menimbulkan beberapa risiko kesehatan. Berikut ini 10 tanda tubuh terlalu banyak mengonsumsi garam.

Penulis: Miftah Salis
freepik.com
Seiring berjalannya waktu, kelebihan garam dapat menimbulkan beberapa risiko kesehatan. Berikut ini 10 tanda tubuh terlalu banyak mengonsumsi garam. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini 10 tanda tubuh terlalu banyak mengonsumsi garam.

Garam menjadi bumbu paling mendasar dalam setiap masakan di hampir seluruh belahan dunia.

Sebaiknya garam dikonsumsi dalam jumlah yang cukup dan tidak berlebih.

Hal ini beralasan karena terlalu banyak mengonsumsi garam tidak baik untuk kesehatan.

Seiring berjalannya waktu, kelebihan garam dapat menimbulkan beberapa risiko kesehatan.

Baca: 11 Manfaat Buah Nangka bagi Kesehatan, Kontrol Diabetes hingga Turunkan Tekanan Darah

Baca: 7 Tanda Tubuh Kelebihan Gula, Sering Buang Air Kecil hingga Gangguan Konsentrasi, Awas Berbahaya!

Dilansir Tribunnews.com dari Wittyfeed, berikut 10 tanda tubuh kebanyakan mengkonsumsi garam.

1. Kembung

Ilustrasi perut kembung
Ilustrasi perut kembung (exoticafrique)

Retensi air adalah indikasi konsumsi garam yang tinggi.

Edema merupakan istilah medis untuk akumulasi cairan ekstra di jaringan tubuh.

Cairan ekstra ini tidak hanya akan membuatmu lebih berat tetapi juga akan membuatmu merasa kembung.

2. Dehidrasi sepanjang waktu

Ilustrasi dehidrasi atau tubuh kekurangan cairan.
Ilustrasi dehidrasi atau tubuh kekurangan cairan. (healthcautions.com)

Berhati-hatilah saat kamu mengalami dehidrasi sepanjang waktu.

Kemungkinan besar kamu terlalu banyak mengkonsumsi garam.

Konsumsi garam yang berlebih membuat air keluar dari sel sehingga mengaktifkan pusat rasa haus di otak.

Sodium juga mengacaukan keseimbangan cairan dalma tubuhmu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved