Konflik Palestina Vs Israel
Menlu Israel: AS Pada Dasarnya Mendukung Penyerbuan Rafah, Pengungsi Bakal Digiring ke Barat Gaza
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken juga meminta Israel menyiapkan rencana evakuasi warga sipil dari kota Rafah di Gaza sebelum operasi militer
Menlu Israel: AS Pada Dasarnya Mendukung Penyerbuan Rafah, Pengungsi Bakal Direlokasi ke Barat Gaza
TRIBUNNEWS.COM - Menteri Luar Negeri Israel, Yisrael Katz, Minggu (10/3/2024) mengumumkan kalau negara pendudukan tersebut berencana merelokasi para pengungsi Palestina di Rafah ke arah barat Jalur Gaza sebelum memulai operasi penyerbuan di Rafah.
Amad melaporkan, sebelumnya Israel telah merelokasi lebih dari satu juta warga Palestina dari wilayah utara ke selatan di awal perang.
Baca juga: Netanyahu: Jika IDF Tak Serbu Rafah, Berarti Israel Kalah Perang Lawan Hamas
Artinya, jutaan pengungsi Palestina itu akan digiring kembali ke lokasi lainnya lagi dengan risiko bombardemen saat pengungsian terjadi.
Pernyataan Katz muncul sebagai tanggapan atas pernyataan Presiden AS Joe Biden pada Sabtu, di mana Biden menyatakan keprihatinan mendalam mengenai korban sipil di Gaza.
Biden mengkritik Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, menuduhnya "lebih merugikan Israel daripada membantu Israel."
Biden juga menyebut rencana operasi Pasukan Pendudukan Israel (IDF) di Rafah, Gaza selatan, sebagai 'garis merah'.
Baca juga: Israel akan Ratakan Rafah dalam Sebulan: Netanyahu Ngaku Dapat Dukungan Negara Arab, Cueki BIden

Soal pernyataan Biden itu, Katz berkata, kalau AS sejatinya mendukung penyerbuan IDF ke Rafah.
Hanya, kata dia, AS menenkankan kalau rencana invasi IDF ke Rafah mesti punya perencanaan untuk memimalisir jumlah korban warga sipil.
“AS pada dasarnya mendukung tujuan perang. Biden menginginkan rencana evakuasi warga sipil dari Rafah sebelum invasi. Bagi kami, kami perlu mengevakuasi mereka ke arah barat. Ini akan dilakukan sebelum dimulainya operasi dan selama operasi,” kata Katz.
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken juga meminta Israel menyiapkan rencana evakuasi warga sipil dari kota Rafah di Gaza sebelum operasi militer dilakukan di sana.
Secara khusus, negara-negara di kawasan dan internasional telah meningkat mengenai bombardemen Israel di Rafah.
Serangan udara tanpa pandang bulu itu sebagai persiapan yang sedang dilakukan IDF untuk menyerang wilayah tersebut dalam operasi militer daratnya.
Eskalasi ini menimbulkan bahaya besar bagi ratusan ribu pengungsi yang mencari perlindungan di Rafah sebagai upaya terakhir mereka di ujung selatan Jalur Gaza.
(oln/jn/*)
Konflik Palestina Vs Israel
Wanda Hamidah Berlayar ke Gaza Palestina, Siap Lahir Batin Jadi Relawan Perempuan Satu-satunya |
---|
Peringati Satu Tahun Serangan Pager, Hizbullah Puji Ketabahan Para Korban |
---|
Pertama Kalinya, Pimpinan Hamas Buka Suara soal Detik-detik Serangan Israel di Doha |
---|
Demi Merebut Gaza, Israel Buka Rute Baru untuk Usir Warga Palestina |
---|
Erdogan Menyerukan Persatuan Islam, Samakan Netanyahu dengan Adolf Hitler |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.