Senin, 6 Oktober 2025

Konflik Palestina Vs Israel

Tuding Houthi, Ternyata AS Dalang Penembakan Kapal Tanker Minyak Gabon di Laut Merah

Houthi Yaman mengungkap penembakan rudal ke kapal tanker minyak Gabon pada akhir pekan kemarin merupakan ulah dari kapal perang Amerika

tangkapan layar Twitter/@GlobeEyeNews
Houthi Yaman mengungkap penembakan rudal dua kapal tanker, yakni kapal yang berbendera Norwegia dan berbendera India milik Gabon di Laut Merah pada akhir pekan kemarin merupakan ulah dari kapal perang Amerika. 

Imbas diberlakukannya ultimatum Houthi, kapal dagang internasional yang akan melakukan perjalanan ke Israel harus putar balik mengelilingi Afrika menuju jalur Terusan Suez yang menghubungkan Laut Tengah dengan Laut Merah agar tak menjadi sasaran target Houthi Yaman.

Alasan ini yang menyebabkan Israel merugi hingga 3 miliar dolar AS, akibat terputusnya jalur Laut Merah dan Laut Arab, sehingga biaya pengiriman impor melonjak naik dan membuat keuntungan pasar terpangkas sebanyak 85 persen.

(Tribunnews.com/Namira Yunia Lestanti)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved