Kamis, 2 Oktober 2025

5 Wisata Pulau Dekat Jakarta untuk Liburan Akhir Pekan, Termasuk Pulau Tidung yang Jadi Favorit

Rekomendasi pulau di sekitar Jakarta yang menarik untuk dikunjungi, ada Pulau Bidadari hingga Pulau Tidung.

Flickr/Eviyani Lubis
Indahnya Sunset di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu. 

Di sekitar Pulau Pari, terdapat juga beberapa pulau yang bisa didatangi menggunakan perahu.

Dari kejauhan, pulau-pulau kecil tersebut tampak berwarna hijau yang menjadi pemandangan menyejukkan di Pulau Pari.

Aktivitas yang biasa dilakukan wisatawan di pulau ini tak jauh dari aktivitas air seperti bermain di pinggir pantai, berenang di tepian atau snorkeling menggunakan alat yang tersedia di tempat persewaan.

Akan sangat menyenangkan bisa melihat langsung habitat ikan-ikan di bawah laut yang jernih.

5. Pulau Ayer

Pulau Ayer adalah pulau di Indonesia yang berjarak sekira 25 menit saja dari Pantai Marina Ancol jika wisatawan pergi menggunakan speed boat.

Pulau tersebut juga termasuk pulau yang paling direkomendasikan untuk liburan bersama keluarga, sahabat atau wisatawan yang suka ikut open trip.

Pulau Ayer merupakan bagian dari Kepulauan Seribu yang disebut-sebut sebagai mutiara kepulauan.

Suasana alam di pulau seluas 10 hektar ini masih sangat asri.

Pulau Ayer Resort di Kepulauan Seribu, Selasa (16/6/2020).
Pulau Ayer Resort di Kepulauan Seribu, Selasa (16/6/2020). (Instagram.com/@pulauayerresort)

Sejak dahulu, Pulau Ayer sudah menjadi tempat favorit berkunjungnya para tokoh kenamaan Indonesia seperti Ir. Soekarno.

Di pulau Ayer terdapat penginapan yang sangat ikonik.

Penginapan tersebut merupakan cottage di atas air yang bentuknya mirip dengan rumah adat di Papua.

Dari cottage terapung, wisatawan bisa langsung melakukan aktivitas air seperti berenang di laut atau memancing ikan.

Wisatawan juga bisa melakukan snorkeling bahkan diving di sana.

Pemandangan bawah airnya sangat menjanjikan dan pastinya akan memberikan pengalaman yang luar biasa bagi para wisatawan.

Selain itu, wisatawan juga bisa mencoba menaiki banana boat atau bermain jetski.

Baca juga: Promo Tiket Masuk Dufan Ancol, Beli Annual Pass Gratis Main Setahun & Diskon Makan

(TribunTravel.com/mym)

Untuk membaca artikel terkait berita Ancol, kunjungi laman ini.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved