Sabtu, 4 Oktober 2025

Super Pandit

Manfaatkan Situasi Pelik Chelsea, Bagaimana Jika Man United Bajak Thomas Tuchel dari The Blues?

Dengan CV mentereng Tuchel, jelas United yang sedang haus akan trofi memiliki siasat untuk membajaknya dari Chelsea yang diambang kehancuran.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Husein Sanusi
AFP/GLYN KIRK
Pelatih Chelsea asal Jerman, Thomas Tuchel melakukan selebrasi usai timnya memenangi laga lanjutan Liga Inggris antara Crystal Palace melawan Chelsea di Stadion Selhurst Park, London Selatan, Inggris, Sabtu (19/2/2022) malam WIB. Pertandingan berakhir dengan skor 0-1 (0-0) untuk kemenangan Chelsea berkat gol semata wayang Hakim Ziyech di ujung laga (89'). AFP/GLYN KIRK 

TRIBUNNEWS.COM - Legenda Liverpool, Jamie Carragher melempar komentar menarik terkait kebutuhan Manchester United akan juru taktik anyar di musim depan.

Carragher memberi ide kepada Manchester United untuk membajak Thomas Tuchel dari Chelsea yang sedang berada dalam situasi pelik.

Seperti yang kita tahu, The Blues berada dalam kehancuran lantaran pembekuan aset Roman Abramovich yang diberikan pemerintah Inggris karena afiliasinya dengan Presiden Putin.

"Jika dia memiliki kesempatan untuk pindah ke klub sebesar United, maka ia harus mengambilnya. United bisa memberikannya rasa aman dan juga dukungan yang selalu diinginkan pelatih top," kata Carragher dilansir Sky Sports.

"Memang hanya klub-klub tertentu yang bisa menarik perhatiannya. Namun United akan keliru besar jika tidak mencoba merekrutnya, karena ia sosok pelatih yang dibutuhkan mereka," lanjutnya.

Apa yang dilontarkan Carragher cukuplah masuk akal, Tuchel bisa saja menjadi juru selamat bagi United seperti yang ia lakukan pada Chelsea.

Manchester United juga dapat memanfaatkan hubungan Tuchel dengan Rangnick yang pernah bekerja sama saat masih menangani klub Liga Jerman, Mainz.

Pelatih Chelsea asal Jerman, Thomas Tuchel meninggalkan lapangan usai peluit akhir berbunyi dalam laga putaran kelima Piala FA (FA Cup) antara Luton Town melawan Chelsea di Stadion Kenilworth Road, di Luton, Inggris bagian tengah, Kamis (3/3/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 2-3 (2-1) untuk kemenangan The Blues. AFP/ADRIAN DENNIS
Pelatih Chelsea asal Jerman, Thomas Tuchel meninggalkan lapangan usai peluit akhir berbunyi dalam laga putaran kelima Piala FA (FA Cup) antara Luton Town melawan Chelsea di Stadion Kenilworth Road, di Luton, Inggris bagian tengah, Kamis (3/3/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 2-3 (2-1) untuk kemenangan The Blues. AFP/ADRIAN DENNIS (AFP/ADRIAN DENNIS)

Baca juga: Hadapi Situasi yang Tak Pasti di Chelsea, Thomas Tuchel: Selama Ada Kaus dan Bus, Kami Siap Tanding

Baca juga: Prediksi Brighton vs Liverpool di Liga Inggris: Panggung Firmino Hentikan Paceklik Gol Salah & Mane

"Ada keuntungan lain bagi Tuchel jika ia pindah ke United. Karena mentornya, Rangnick saat ini sedang menangani United secara sementara," ujar Carragher.

"Jika United ingin menggunakan jasa Rangnick sebagai konsultan dan mereka bertanya siapa manajer yang tepat untuk mereka, lantas siapa yang akan ia telepon?" pungkasnya.

Nampaknya, sebelum Carragher melontarkan pertanyaannya, pihak Manchester United juga telah berfikir untuk membawa Tuchel ke Old Trafford.

Dalam situasi pencarian pelatih anyar yang masih abu-abu, dengan nama besar Setan Merah, mereka dapat dengan mudah menarik perhatian pelatih top Eropa, termasuk Thomas Tuchel.

Juru taktik asal Jerman tersebut telah membuktikan kecerdasaannya bersama Chelsea dengan rangkaian trofi bergengsi yang telah ia sumbangkan bagi The Blues.

Salah satunya, Tuchel sukses mengantar Chelsea merengkuh trofi Piala Dunia AntarKlub untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Trofi yang ia berikan untuk Chelsea seakan membuktikan bahwa ia adalah salah satu pelatih terbaik di dunia saat ini.

Bagimana tidak, pada awal kedatangan di Chelsea, ia berhasil memberi instant impact dengan mempersembahkan gelar Liga Champions 2020/2021.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
13
3
10
16
2
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved