Sabtu, 4 Oktober 2025

Berita Viral

VIRAL Makam Dicat Warna-warni di Madiun, Berawal dari Lomba Kebersihan hingga Jadi Tempat Foto Warga

Makam yang terletak di Kota Madiun, Jawa Timur, jauh dari kesan seram setelah dicat warna-warni.

Rahadian Bagus/Surya
Tempat Pemakaman Umum (TPU) di RW 05, Kelurahan Tawangrejo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun dicat warna-warni. 

TRIBUNNEWS.COM - Makam yang terletak di Kota Madiun, Jawa Timur, jauh dari kesan seram setelah dicat warna-warni.

Makam tersebut juga ditanami beraneka macam bunga yang menambah keindahannya.

Bunga dengan beraneka jenis ditanam rapi di sepanjang pintu masuk makam.

Pusara dan tembok makam dihias dengan warna merah, hijau, kuning, dan biru.

Bahkan, pagar pembatas makam dicat dengan motif bunga yang sepadan dengan warna bunga yang ditanam di area makam.

Pengurus Makam, Gunawan, mengatakan ide untuk mengecat makam bermula ketika Pemerintah Kota Madiun menggelar lomba kebersihan.

Baca: Cerita Warga Temukan Batu Kuno di Makam Ki Bagus Gunung, Diduga Cagar Budaya

Baca: Menilik Makam Mendiang Glenn Fredly di TPU Tanah Kusir, Ada Ornamen Gitar Juga Pesan dari Glenn

Baca: Penghasilan Tak Tentu, Penjaga Makam di Bogor Tak Sanggup Perbaiki Atap Rumah yang Bocor saat Hujan

makan di madiun
Makam dicat warna-warni di madiun

Warga dan ahli waris makam lalu sepakat mengecat makam dengan aneka warna.

"Supaya makam ini tidak terkesan seram. Dari ide masyarakat terus kita laksanakan," ujarnya, dikutip dari YouTube Kompas TV, Senin (29/6/2020).

"Agar tidak terkesan seram, jadi dibuat (warna-warni) seperti ini."

"Dulu ada lomba kebersihan makam, jadi kita menghias makam," jelas Gunawan.

Lokasi pemakaman warna-warni ini meraih juara satu pada lomba kebersihan makam antar kecamatan.

Setelah viral di media sosial, setiap harinya makam ini ramai dikunjungi warga.

Baca: VIRAL Kisah Penjaga Makam di Bogor dengan Kondisi Rumah Memprihatinkan hingga Direspons Ridwan Kamil

Baca: Ziarah ke Makam Patih Masih, Destinasi Religi Favorit di Banjarmasin

Baca: Nus Kei Datangi Makam Temannya yang Tewas, Sesalkan Sikap John Kei: Posisi Saya sebagai Orangtua

Habiskan 50 Liter Cat

Dikutip dari TribunJatim.com, warga sekitar juga membantu mengecat makam warna-warni tersebut.

"Kami bersama-sama mengecat makam ini untuk menghilangkan kesan seram," ujar Gunawan, Sabtu (27/6/2020).

Ia menyebut, dibutuhkan cat sebanyak 50 liter, untuk mengecat seluruh makam dan area di sekitar makam.

Sedangkan waktu yang dibutuhkan untuk menghias makam, yakni sekitar sebulan.

Baca: KPK Konfirmasi GM Sandiego Hills terkait Pembelian Lahan Makam untuk Nurhadi dan Istrinya

Baca: Makam Bayi yang Ditarik Biawak hingga Telapak Kaki Hilang Dibongkar Polisi demi Cari DNA Ayah

Baca: Bungkusan Misterius Berisi Bangkai Ayam Ditemukan di Atas Makam, Ada Nama Seorang Gadis di Kertas

viral makan di madiun
Viral makam warna-warni di Madiun

Pengecatan makam, sudah mendapat izin dari keluarga ahli waris.

Bahkan, keluarga atau ahli waris makam turut serta membantu mengecat.

"Kami sudah meminta izin kepada ahli waris, mereka juga ikut membantu mengecat," jelas dia.

Setelah dicat, makam ini ramai dikunjungi warga terutama anak-anak yang ingin berfoto di lokasi.

Baca: Empat Orang Berhenti Lama di Makam Dua Hari Sebelum Ditemukan 9 Bungkus Pocong Berisi Bangkai Ayam

Baca: Fakta Terbaru Gadis Diperkosa Bergilir hingga Meninggal, Polisi Bongkar Makam untuk Autopsi

Baca: Ririn Ekawati Baru Pertama Kali Ajak Anaknya ke Makam Ferry Wijaya

(Tribunnews.com/Nuryanti) (TribunJatim.com/Rahadian Bagus)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved