Minggu, 5 Oktober 2025

Tewas Gantung Diri, Jasad Dosen Undiknas Dikremasi di Krematorium Cekomaria Denpasar

Jenazah dosen Undiknas, I Nyoman Ngurah Suwarnatha dikremasi di Krematorium Cekomaria Denpasar, Minggu (10/11/2019).

Editor: Dewi Agustina
Tribun Bali/I Putu Supartika
Jenazah dosen Undiknas, I Nyoman Ngurah Suwarnatha dikremasi di Krematorium Cekomaria Denpasar, Minggu (10/11/2019). Jenazah diberangkatkan dari kamar jenazah RSUP Sanglah sekitar pukul 11.30 Wita. 

Sekretaris Rektor Undiknas Denpasar, Kadek Januarsa Adi Sudharma saat dikonfirmasi membenarkan bahwa Suwarnatha memang salah satu dosen di kampus tersebut.

"Iya benar beliau adalah dosen PNS yang ditugaskan di Undiknas Denpasar," kata dia saat dihubungi Tribun Bali, Sabtu (9/11/2019) malam.

BPBD Badung saat mengangkat korban gantung diri, untuk dibawa ke RSUP Sanglah, Jumat (8/11/2019).
BPBD Badung saat mengangkat korban gantung diri, untuk dibawa ke RSUP Sanglah, Jumat (8/11/2019). (Istimewa)

Namun dia enggan berkomentar lebih jauh mengenai meninggalnya dosen tersebut.

Kadek Januarsa menyebutkan, pihak keluarga rencananya menggelar upacara kremasi, Minggu (10/11/2019).

Namun dia mengaku belum mengetahui lokasi kremasi. Menurut informai, kremasi digelar di Cekomaria.

"Belum, belum berani berkomentar karena pihak kampus juga belum bertemu dengan pihak keluarga. Keluarga juga belum bisa dihubungi. Mungkin besok lah (hari ini, Red) kami bertemu dengan keluarga," katanya.

Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul BREAKING NEWS: Jasad Dosen Undiknas yang Tewas Bunuh Diri Dikremasi Hari

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved