Sabtu, 4 Oktober 2025

Peparnas 2016

Tim Sepak Bola Riau Angkat Koper Lebih Awal di Peparnas XV

Tim sepak bola Riau menjadi tim yang pertama angkat koper di cabang olah raga sepak bola pada perhelatan Peparnas XV 2016 di Jawa Barat.

Editor: Y Gustaman
Tribun Jabar/Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Para pemain sepak bola Riau duduk di lapangan usai kalah 2-0 bertanding melawan tim Jawa Timur di Lapangan Progresif, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Selasa (18/10/2016) sore. Tim Riau menjadi tim pertama pulang di cabang olah raga sepak bola pada perhelatan Peparnas XV 2016. TRIBUN JABAR/TEUKU MUHAMMAD GUCI SYAIFUDIN 

Pelatih Tim Jatim, Nurdin Lubis, mengatakan para pemainnya berhasil mengikuti intruksi dan stretegi yang telah disiapkan di atas lapangan. Ia puas dengan hasil ini meski harus berteriak dari pinggir lapangan.

"Lawan kami ini main bagus ketika lawan Jateng. Makanya kami berpikir keras untuk bisa dapat kemenangan," ujar Nurdin.

Nurdin optimistis bisa mengimbangi permainan tim Jateng yang banyak dihuni pemain timnas. Kemenangan atas Riau menjadi modal awal untuk melawan tim Jateng.

"Kami tim yang persiapannya dua hari dan pemain kami tidak pernah main di timnas. Hanya dua pemain kami yang waktu kecilnya ikut sekolah sepak bola," ucap Nurdin.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved