Tak Hanya Ramah Lingkungan, Solar Panel Juga Bisa Menghemat Biaya Listrik Rumah Tangga
Selain menghemat pengeluaran, penggunaan solar panel juga berdampak positif bagi lingkungan karena mengurangi penggunaan bahan bakar fosil.
Parapuan.co – Dulu, teknologi solar panel atau panel surya lebih identik dengan gedung-gedung besar atau fasilitas umum.
Namun, seiring berkembangnya teknologi dan meningkatnya kesadaran akan gaya hidup ramah lingkungan, kini panel surya sudah semakin banyak digunakan di rumah-rumah pribadi.
Seperti diketahui, solar panel adalah teknologi yang memanfaatkan sinar matahari untuk menghasilkan listrik. Selain lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan, solar panel diketahui mampu menghemat biaya listrik dibandingkan sumber energi konvensional.
Setelah terpasang, solar panel akan menghasilkan listrik secara otomatis selama siang hari, sehingga mengurangi ketergantungan pada jaringan listrik dari PLN. Bahkan pada beberapa kasus, listrik yang dihasilkan dari solar panel di rumah dalam sehari lebih banyak dibandingkan konsumsi listriknya.
Baca Juga: Investasi Jangka Panjang, Ini Manfaat Penggunaan Panel Surya untuk Lingkungan
Manfaat jangka panjang

Memang, biaya pemasangan solar panel bisa terasa cukup besar di awal. Namun, banyak orang belum tahu bahwa ada berbagai insentif pemerintah, potongan harga khusus, hingga program cicilan yang membuatnya lebih terjangkau.
Secara umum, biaya pemasangan dapat kembali dalam waktu 5 hingga 10 tahun. Setelah itu, listrik yang dihasilkan menjadi gratis selama masa pakai sistem yang bisa mencapai 30 hingga 50 tahun.
Nah, salah satu penyedia solar panel yang menjadi pilihan banyak keluarga di Indonesia adalah Kintics.
Solar panel dari Kintics sendiri memiliki garansi hingga 30 tahun. Dengan proses produksi yang sepenuhnya dilakukan di Eropa, Kintics menjamin kualitas dan daya tahan produknya.
Selain menghemat pengeluaran, penggunaan solar panel dari Kintics juga berdampak positif bagi lingkungan karena mengurangi penggunaan bahan bakar fosil dan emisi karbon.
Teknologi dari Kintics juga telah dirancang agar perawatannya sangat minimal. Cukup dibersihkan sesekali dan dilakukan pengecekan rutin, panel surya akan terus bekerja optimal tanpa perlu perawatan rumit atau mahal.

Sumber: Parapuan
Kiprah Rumah BUMN Berdayakan UMKM dan Tangani Stunting Dapat Apresiasi Pemkab Karawang |
![]() |
---|
Ijazah hingga Foto Pernikahan Uya Kuya Sudah Dikembalikan Penjarah |
![]() |
---|
Pemilik Rumah Makan Ditangkap Polisi, Olah Daging Anjing Jadi Sup dan Rendang |
![]() |
---|
DPR Nilai Percepatan Program Rumah Subsidi Langkah Tepat, Tapi Perlu Hati-hati |
![]() |
---|
10 Negara dengan Mobil Listrik Terbanyak: Tiongkok Memimpin, Amerika Serikat Urutan Berapa? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.