Senin, 6 Oktober 2025

Gempa di Rusia

Gempa Susulan Guncang Rusia, BMKG Tegaskan Tidak Berpotensi Tsunami di Indonesia

BMKG mengungkapkan wilayah pesisir timur Kamchatka, Rusia diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,8 pada Minggu (3/8/2025) siang.

Google Maps
JARAK GEMPA RUSIA - Jarak pusat titik gempa di Rusia dengan wilayah terdampak tsunami di Indonesia. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan wilayah pesisir timur Kamchatka, Rusia diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,8 pada Minggu (3/8/2025) pukul 12:37:55 WIB. 

"Gempa ini berkekuatan 8,7 memang kawasan tersebut secara historis memang bisa terjadi gempa-gempa besar, dan ini juga menjadi pelajaran kita bahwa gempa megathrust yang disampaikan ini, bukanlah sesuatu yang harus diragukan, tetapi ini ancaman nyata meskipun ini terjadi di Rusia," jelasnya.

Daryono menjelaskan tsunami bukanlah gelombang laut tetapi pergeseran massa air yang berpindah dan bergerak.

Ia menjelaskan semakin jauh pergeserannya, maka gelombangnya pun akan terus melemah.

Namun, Daryono tetap meminta warga yang terdampak gempa Rusia untuk waspada meski potensi tsunami yang melanda hanya setinggi 50 cm.

Pasalnya, Indonesia dikelilingi teluk sempit yang justru bisa memicu peningkatan tinggi gelombang tsunami.

"Dan meskipun di Indonesia statusnya waspada akan tetapi kita waspadai faktor-faktor lokal seperti teluk-teluk yang sempit berpotensi terjadi amplifikasi gelombang tsunami, sehingga dia akan terjadi peningkatan ketinggian, jadi lebih dari 50 cm," ucapnya.

(Tribunnews.com/Gilang, Endra)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved