Ketua Plh Satgas Ferry Juliantono: 70 Ribu Kopdes Merah Putih Sudah Terbentuk Lewat Musdesus
Proses percepatan pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes) Merah Putih menunjukkan progres signifikan.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Proses percepatan pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes) Merah Putih menunjukkan progres signifikan.
Satuan Tugas Percepatan Pembentukan Kopdes Merah Putih memastikan akan terus mempercepat proses pembentukan Koperasi di setiap daerah sesuai intruksi Presiden (Inpres) Nomor 9/2025.
Satgas aktif berkeliling ke berbagai daerah untuk melihat langsung proses Musyawarah Desa Khusus (Musdesus)
Hingga akhir Mei 2025, sebanyak 70 ribu Kopdes telah resmi terbentuk melalui mekanisme musyawarah desa khusus (musdesus). Jumlah ini mendekati target nasional sebesar 80 ribu koperasi yang ditetapkan pemerintah.
Ketua Pelaksana Harian Satuan Tugas Percepatan Pembentukan Kopdes Merah Putih, Ferry Juliantono menyampaikan bahwa tingginya angka pembentukan koperasi dalam waktu singkat merupakan bukti konkret respons positif masyarakat, terutama di pedesaan, terhadap kebijakan Presiden Prabowo Subianto.
Ferry menjelaskan bahwa musdesus menjadi sarana efektif untuk mempercepat pembentukan koperasi karena melibatkan langsung partisipasi warga.
“Cepatnya dinamika pembentukan Kopdes melalui Musdesus bukti bahwa rakyat khususnya di pedesaan merespon positif kebijakan Presiden Prabowo agar ada perputaran uang, pembukaan lapangan pekerjaan, dan menyediakan barang pokok, serta kesehatan dengan harga yang lebih terjangkau sangat ditunggu,” ujar Ferry dalam keterangan resmi, Jumat (30/5/2025).
Ferry, yang juga menjabat sebagai Wakil Menteri Koperasi menekankan bahwa program Kopdes bukan hanya sebatas pembentukan lembaga ekonomi di desa, melainkan menjadi bagian dari perubahan paradigma pembangunan nasional yang lebih adil dan inklusif.
“Pembentukan kopdes di 80 ribu desa di seluruh Indonesia bisa sekaligus mendongkrak secara signifikan kegiatan koperasi dan sekaligus mengatasi masalah kemiskinan di pedesaan,“ ujarnya.
Sebagai bentuk apresiasi atas capaian ini, Presiden Prabowo direncanakan akan secara resmi mencanangkan pencapaian 80 ribu Kopdes pada 12 Juli 2025, bertepatan dengan peringatan Hari Koperasi Nasional.
Ferry berharap momen ini akan menjadi tonggak sejarah baru bagi gerakan koperasi di Indonesia, yang selama ini kerap terpinggirkan dalam arus pembangunan. Dengan terbentuknya Kopdes secara merata, akses ekonomi di pedesaan akan semakin terbuka luas.
Program ini juga akan menjadi salah satu fondasi utama dalam strategi pembangunan jangka panjang pemerintahan Prabowo, di mana desa dijadikan pusat pertumbuhan ekonomi baru yang mandiri dan berkelanjutan.
Lebih dari itu, Ferry memastikan Kementerian Koperasi akan terus memantau dan mendampingi proses operasional koperasi-koperasi tersebut agar tetap sehat, transparan, dan akuntabel, demi memastikan tujuan awal pembentukan Kopdes Merah Putih benar-benar tercapai.
Menko Zulkifli Hasan Pimpin Satgas Usut Udang Asal RI yang Disebut Amerika Tercemar Radioaktif |
![]() |
---|
Cerita Humanis Polwan Satgas Ops Damai Cartenz Bersama Warga Puncak Jaya |
![]() |
---|
Satgas Damai Cartenz Bangun Kedekatan dengan Bermain Bola Bersama Anak-anak Puncak Jaya |
![]() |
---|
Kata Budi Arie usai Dicopot sebagai Menkop: Langkah Presiden Selalu Berpijak pada Kepentingan Rakyat |
![]() |
---|
Kena Reshuffle, Budi Arie Kepergok Sempat Unfollow Instagram Presiden Prabowo |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.