Bernadia Irawati: Pemimpin Kota Harus Jadi Garda Terdepan dalam Menghadapi Krisis Iklim
Pemimpin kota tidak bisa lagi menjadi penonton dalam menghadapi krisis iklim. Mereka harus tampil sebagai garda terdepan dalam merespons tantangan.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemimpin kota tidak bisa lagi menjadi penonton dalam menghadapi krisis iklim.
Mereka harus tampil sebagai garda terdepan dalam merespons tantangan lingkungan yang kian mendesak.
Pernyataan tersebut disampaikan Bernadia Irawati Tjandradewi, Sekretaris Jenderal United Cities and Local Governments Asia Pacific (UCLG ASPAC), dalam ajang Climate Resilience and Innovation Forum (CRIF) 2025 di Jakarta, Rabu (21/5/2025).
“Dibutuhkan sebuah komunitas untuk mengarusutamakan aksi iklim. Itu dimulai dari membangun kesadaran akan krisis hingga meningkatkan pengetahuan dan keberanian para pemimpin kota untuk bertindak,” ujar Bernadia.
Ia menekankan bahwa kota-kota harus dibekali alat, pengetahuan serta didukung oleh kemitraan global yang kuat agar mampu melaksanakan tindakan nyata dan ambisius dalam menghadapi ancaman iklim.
“Saya percaya bahwa keberlanjutan iklim tak akan tercapai tanpa kota-kota yang berdaya dan CRIF 2025 hadir sebagai ruang belajar bersama dan penguatan kapasitas kota dalam merespons krisis ini secara sistematis dan terukur,” imbuhnya.
CRIF 2025 dihadiri lebih dari 300 peserta dari berbagai kota di Indonesia dan negara-negara Asia-Pasifik serta Eropa.
Diselenggarakan oleh UCLG ASPAC bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan didukung oleh Uni Eropa, CRIF 2025 mengusung tema “Empowering Cities and Local Governments for a Climate-Resilient Future.”
Momentum ini juga menandai selesainya proyek kolaboratif Climate Resilient and Inclusive Cities (CRIC) yang telah berjalan selama lima tahun. Proyek ini mendampingi kota-kota di Indonesia untuk menyusun dan menerapkan strategi ketahanan iklim yang inklusif.
Komitmen Pemerintah dan Uni Eropa
Komitmen tinggi terhadap isu perubahan iklim juga ditegaskan oleh pemerintah pusat.
Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, Syafrizal ZA, menyatakan bahwa isu perubahan iklim telah ditempatkan sebagai prioritas nasional dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025–2045.
Ia juga menekankan peran strategis kepala daerah dalam mendukung implementasi Peraturan Presiden No. 98 Tahun 2021 tentang Nilai Ekonomi Karbon, yang menjadi dasar hukum upaya penurunan emisi gas rumah kaca secara nasional.
Sementara itu, Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia dan Brunei Darussalam, Denis Chaibi, menyoroti pentingnya peran kota dalam membentuk pola pikir masyarakat terhadap isu perubahan iklim.
“Kota dapat menjadi agen perubahan yang kuat jika memiliki visi dan kapasitas,” ujarnya.
Salah satu momen penting dalam CRIF 2025 adalah penyerahan simbolis Rencana Aksi Iklim (Climate Action Plans/CAP) kepada sepuluh kota di Indonesia: Bandar Lampung, Cirebon, Samarinda, Pekanbaru, Banjarmasin, Pangkalpinang, Gorontalo, Kupang, Mataram, dan Ternate.
Rencana aksi ini disusun untuk menjadi panduan dalam mengintegrasikan strategi iklim yang inklusif dan adaptif ke dalam perencanaan pembangunan jangka menengah masing-masing daerah.
UCLG ASPAC juga secara resmi meluncurkan pedoman penyusunan CAP, yang dirancang berdasarkan pengalaman mendampingi lebih dari 20 kota di kawasan Asia-Pasifik.
Forum juga menjadi ajang penghargaan bagi kota-kota Asia Tenggara yang menunjukkan komitmen kuat melalui penganugerahan Global Covenant of Mayors (GCoM).
Tak hanya itu, penandatanganan kerja sama desentralisasi juga dilakukan antara kota Samarinda (Indonesia) dan Hefei (Tiongkok), serta kerja sama kelembagaan antara UCLG ASPAC dengan Kuala Lumpur dan NALAG (National Association of Local Authorities of Georgia).
Inisiatif Lapangan dan Pusat Pengetahuan Baru
CRIF 2025 tidak hanya membahas strategi di ruang diskusi tapi juga menggelar kunjungan lapangan ke Tebet Eco Park di Jakarta, serta ke fasilitas pengelolaan sampah berbasis inovasi di Banyumas, sebagai contoh nyata penerapan solusi ketahanan berbasis komunitas.
Di akhir sesi pembukaan, UCLG ASPAC juga memperkenalkan pendirian City and Local Government (CLG) Institute—sebuah pusat riset dan manajemen pengetahuan yang akan mendukung kebijakan berbasis data dan pengalaman kota.
Kota-Kota Menentukan Masa Depan
Sebagai forum unggulan yang tidak digelar setiap tahun, CRIF 2025 menegaskan pentingnya kota dan pemerintah daerah dalam mendukung pencapaian Paris Agreement dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
“Kami tidak bisa menunggu lebih lama. Aksi iklim dimulai dari bawah—dari kota, dari masyarakat. Melalui CRIF, kami ingin mendorong kepemimpinan yang berani dan berdampak nyata,” kata Bernadia.
Duta Besar Uni Eropa: Pendidikan Jadi Pilar Utama Bangun Masa Depan ASEAN |
![]() |
---|
Gaji Anggota DPRD Kota Surakarta Diungkap Mantan Legislator, Sebut Sebulan Dapat Rp43 Juta |
![]() |
---|
Kunjungan BASARNAS Tandai Komitmen Sistem Tanggap Darurat Nasional di IKN |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Kota Medan Hari Ini, Sabtu 20 September 2025: Hujan Ringan di Sore Hari |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Kota Surabaya Hari Ini, 20 September 2025, BMKG Juanda: Sore Berpotensi Hujan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.