POPULER NASIONAL Sikap Sri Mulyani untuk Eselon I pada 2021 | Mengaku Ditipu Perusahaan Asuransi
Inilah berita populer nasional dalam 24 terakhir, mulai dari sikap menteri keuangan sri Mulyani hingga ditipu perusahaan asuransi
4. Eks Komandan yang Sempat Berdebat dengan Benny Moerdani
Mantan Komandan tim operasi pembebasan sandera pesawat Garuda Indonesia DC-9 atau Woyla Letkol (Purn) Untung Soeroso (83) mengisahkan perdebatan singkatnya dengan mantan Panglima ABRI sekaligus Pangkobkamtib Jenderal TNI Leonardus Benyamin Moerdani, atau Benny Moerdani sesaat sebelum ia dan timnya menyerang teroris dalam pesawat tersebut pada Maret 1981 lalu.
Ketika itu Soeoroso yang masih berpangkat Kapten dan timnya telah tiba di Bangkok Thailand pada malam hari.
Setelah makan, ia dan timnya sempat diberitahu oleh komandan operasi itu yakni Letjen TNI Sintong Panjaitan yang saat itu berpangkat Letnan Kolonel bahwa operasi tersebut dibatalkan.
Soeroso dan timnya kemudian diperintahkan untuk tidur atau beristirahat saja.
Namun sekira satu jam setelah perintah tersebut yakni sekira pukul 01.00, Soeroso dibangunkan untuk melakukan persiapan.
Saat itu ia dan timnya menggunakan sejumlah perlengkapan selain senjata antara lain rompi antipeluru, alat komunikasi, serta kacamata night vision.
Sambil bersiap-siap, teman-temannya pun...
5. Kisah Masumi Suzuki Kumpulkan Dana untuk Warga di Bali
Masumi Suzuki (28), yang berasal dari Toyoda, Isohara-cho Perfektur Ibaraki mengumpulkan uang dari teman-temannya di Jepang untuk dibelikan beras dan mie instan kemudian didistribusikan ke 275 rumah tangga di Karangasem dan Denpasar, Bali.
"Saya sudah puluhan kali ke Bali, sejak Maret 2020 mulai belajar bahasa Inggris di Bali, ternyata muncul pandemi Corona, sekolah pun libur sampai Desember mendatang."
"Kini mencoba kumpulkan uang dari teman-teman di Jepang, membagikan makanan kepada warga Bali di ;Karangasem dan Denpasar dan kini berjumlah 275 keluarga sudah saya berikan," kata Masumi Suzuki (28) khusus kepada Tribunnews.com dari Bali lewat aplikasi Zoom, Minggu (6/9/2020) malam.
Suzuki yang masih single ini merasa sebelumnya sangat terbantu oleh warga Bali.
"Bali sudah jadi hometown kedua saya, sangat sangat suka. Dulu saya mengenal seorang tour guide yang berasal dari Karangasem, makanya saya bagi-bagi beras dan mi instan ke Karangasem, dan Denpasar tempat saya tinggal kini," lanjutnya.
Untuk sementara Suzuki akan tetap tinggal di Bali karena orang asing saat ini tak bisa ke luar Bali dan tak bisa masuk Bali.
(Tribunnews.com)