Bersilaturahmi Lewat Video Conference dengan Aa Gym, Sandi Ceritakan Liku-liku Kehidupan
Menurut Sandi, beragam lika-liku kehidupan yang dihadapinya itu telah dijalaninya tanpa beban. Hidup katanya mengalir sebagai ibadah kepada Allah SWT
Namun hal berbeda ketika dirinya mendampingi Prabowo Subianto dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 lalu.
Keduanya yang melawan presiden incumben Joko Widodo atau Jokowi, kalah dalam perolehan suara.
Walau begitu, bakti untuk negeri katanya harus ditunaikan.
Prabowo menerima tawaran sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia, sedangkan dirinya tetap berusaha membantu masyarakat di luar pemerintahan.
"Saya banyak belajar, hidup kayak roda, sekali di atas, sekali di bawah, (ketika) di atas banyak doa, sekarang lagi tidak di atas, ya bersyukur, Alhamdulillah masih terus dikasih kontribusi untuk kebaikan kita. Kan belum tentu semua bertugas di pemerintahan," ujarnya sumringah.
Menanggapi pernyataan Sandi, Aa Gym berharap kepada seluruh masyarakat agar mengambil hikmah dalam menghadapi kehidupan.
Menyerahkan seluruh takdir yang ditetapkan oleh Allah serta terus berdoa dan berusaha kepada-Nya.
"Ya memang, yang menajdi permasalahan itu bukan kenyataan, tapi yang menjadi masalah itu tidak mau menghadapi kenyataan, tidak ridho dengan episode yang sudah digariskan," ujar Aa Gym.
"Allah kan sudah menghendaki kita seperti ini, yang paling menderita itu yang tidak mau menerima. Jadi semuanya harus dikembalikan kepada-Nya," tambahnya diamini Sandi. (WK/*)
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Curhat Sandiaga Uno Ke Aa Gym Soal Roda Kehidupan, Jatuh Bangun Mulai dari Pilkada hingga Pilpres