Daftar Harga Baru Harga BBM Non Subsidi, Mulai dari Pertalite hingga Pertamax Turbo
Harga BBM Non Subsidi turun per 5 Januari 2019, cek harga barunya di sini!
TRIBUNNEWS.COM - Kabar baik untuk pengguna kendaraan bermotor di Indonesia.
Pertamina menurunkan harga BBM nonsubsidi mulai 5 Januari 2019 pukul 00.00.
Penurunan harga BBM ini seiring dengan penurunan harga rata-rata minyak mentah dunia.
Selain itu, menguatnya rupiah terhadap dollar Amerika juga menjadi faktor di balik penurunan harga BBM.
Menurut keterangan Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, penyesuaian harga oleh Pertamina telah sesuai dengan mekanisme dan peraturan yang berlaku.
"Kami telah berkordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama pelanggan setia produk-produk Pertamina,” ujar Nicke dalam keterangan tertulis, Jumat (4/1/2019).
Meski demikian, harga yang berlaku di beberapa daerah bisa berbeda-beda.