Jokowi : Penerima PKH Tahun Depan Jadi 15 Juta Kartu Keluarga
"Cukup tidak? Kita syukuri bahwa pemerintah bisa menyiapkan saat ini Rp 1,89 juta, tahun depan Insya Allah saya pastikan naik,"
Jokowi saat itu, meminta anggaran PKH pada tahun depan ditambah menjadi Rp 70 triliun.
"Tahun depan saya minta agar rupiah yang diberikan ke peserta PKH, paling tidak dilipat dua kali," ujar Jokowi.
Menurut Jokowi, saat ini total anggaran untuk PKH yaitu 16 persen atau Rp 50 triliun dari total pengeluaran rumah tangga dan tahun depan diharapkan menjadi 20 persen dari total pengeluaran rumah tangga.
"Tolong dihitung sekali, agar yang berkaitan dengan keluarga pra sejahtera bisa ditangani secepat-cepatnya. Kalau sekarang Rp 50 triliun, hanya perlu tambahan Rp 20 triliun," papar Jokowi.
Tampak hadir dalam acara ini yaitu Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menteri Sosial Idrus Marham, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhajir Efendi, dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo.