Jumat, 3 Oktober 2025

Kasus Impor Daging Sapi

Yusril: Saya Kenal Eyang Putri Istrinya Eyang Subur

Menurut Yusril munculnya sosok Bunda Putri yang misterius agak janggal.

Editor: Gusti Sawabi
zoom-inlihat foto Yusril: Saya Kenal Eyang Putri Istrinya Eyang Subur
Ferdinand Waskita
Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra di UI, Salemba, Jakarta, Senin (14/10/2013)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Menteri Sekretaris Negara Yusril Ihza Mahendra mengaku tidak mengenal sosok Bunda Putri. Nama tersebut mencuat ke publik setelah Mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq menyebut Bunda Putri dikenal oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Engga kenal (Bunda Putri), kenalnya Eyang Putri istrinya Eyang Subur," kata Yusril di Universitas Indonesia, Salemba, Jakarta, Senin (14/10/2013).

Menurut Yusril munculnya sosok Bunda Putri yang misterius agak janggal. Sebab sebelumnya telah muncul sosok Sengman, seorang pengusaha yang diduga dekat dengan Presiden SBY.

"Belum jelas Sengman, sudah muncul Bunda Putri, pemicunya tidak jelas siapa dia, bulan depan ada lagi nama muncul yang lain  lagi," kata Pakar Hukum Tata Negara itu.

Selama menjabat sebagai Menteri Sekretaris Negara, ia menegaskan tidak mengenal Bunda Putri. Untuk itu ia meminta KPK melakukan penyelidkan mengungkap peran Bunda Putri dalam berbagai kasus.

"Mungkin Pak Sudi (Sudi Silalahi) tahu, Pak Dipo Alam sudah bilang tidak tahu. Di media sosial nama beliau (Bunda Putri) disebut tapi kebenarannya engga tahu," katanya.

Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved