Selasa, 7 Oktober 2025

Tragedi Bulan Madu di India: Istri Diduga Selingkuh, Sewa Pembunuh Bayaran untuk Bunuh Suami

Bersama Raj, ia menyusun rencana pembunuhan dan menyewa tiga pria dari Madhya Pradesh untuk melaksanakan aksi tersebut

Editor: Eko Sutriyanto
India Today
PEMBUNUHAN DI INDIA - Kasus kematian tragis wisatawan asal Indore, Raja Raghuvanshi (28), saat bulan madu di Meghalaya, India, terungkap sebagai pembunuhan berencana.  Kepolisian menyatakan bahwa sang istri, Sonam (24), diduga menjadi dalang pembunuhan dengan menyewa pembunuh bayaran untuk menghabisi nyawa suaminya. 

“Dalam tujuh hari, polisi berhasil menangkap tiga pelaku, termasuk perempuan yang menyerahkan diri. Proses penangkapan satu pelaku lagi masih berlangsung,” tulisnya di media sosial.

Namun, ayah Sonam, Devi Singh, membantah semua tuduhan terhadap putrinya.

Ia menuduh Kepolisian Meghalaya mengarang cerita dan meminta agar penyelidikan dilakukan oleh Central Bureau of Investigation (CBI).

“Putri saya tidak bersalah. Pernikahan mereka disetujui kedua keluarga. Kami akan meminta penyelidikan oleh CBI. Kalau penyelidikan dilakukan secara independen, polisi Meghalaya yang akan terbukti bersalah,” ujarnya kepada wartawan.

Kasus ini masih dalam pengembangan dan menjadi sorotan publik karena melibatkan tragedi rumah tangga yang berujung pada pembunuhan sadis di tengah perjalanan bulan madu.

 

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved