Konflik Rusia Vs Ukraina
Ayah di Ukraina Terpaksa Titipkan Anaknya ke Orang Asing karena Harus Membela Negara
Melintasi perbatasan dari Ukraina ke Hongaria, Nataliya Ableyeva memiliki satu misi yakni mengantarkan anak-anak orang asing keluar dari medan perang.
Itu adalah telepon dari ibunya yang hampir sampai di pos perbatasan.

Anna Semyuk (33) tidak lama kemudian tiba dan langsung memeluk putra dan putrinya itu.
Kedua bocah belia itu berbaring kelelahan di dalam mobil sambil berselimut.
Semyuk mengucapkan terima kasih kepada Ableyeva.
Kedua wanita ini berdiri di dalam cuaca yang dingin sambil berpelukan dan menangis.
"Yang bisa saya katakan kepada anak-anak saya sekarang, semuanya akan baik-baik saja," kata Semyuk.
"Dalam satu atau dua minggu, dan kami akan pulang," pungkasnya.
Rusia Ledakkan Pipa Gas di Kharkiv
Pasukan Rusia meledakkan pipa gas alam di Kota Kharkiv, Ukraina pada Minggu (27/2/2022).
Hal ini diinformasikan Dinas Komunikasi Khusus dan Perlindungan Informasi Negara Ukraina.
Dilaporkan Reuters, ledakan berbentuk jamur terekam dalam video yang tersebar di aplikasi Telegram.
Belum jelas seberapa vital pipa gas yang diledakkan militer Rusia dan apakah ledakan itu dapat mengganggu distribusi gas ke luar kota atau negara.
Baca juga: Pejabat Ukraina Sebut Sekitar 3.500 Tentara Rusia Tewas dan Terluka
Baca juga: Evakuasi Pasukan Ukraina yang Menyerah di Pulau Ular, Kapal Rusia Diserang Kapal Ukraina

Meskipun di tengah situasi perang, Ukraina tetap mengirimkan gas alam Rusia ke Eropa.
Menurut laporan AP News, Dinas Komunikasi Khusus dan Perlindungan Informasi memperingatkan bahwa ledakan tersebut dapat menyebabkan "bencana lingkungan".
Pihaknya mengimbau penduduk untuk menutupi jendela mereka dengan kain lembab atau kain kassa dan banyak minum.
Sementara itu, Kantor Presiden Volodymyr Zelenskyy mengatakan, salah satu ledakan terjadi di dekat bandara Zhuliany dan wali kota Vasylkiv mengatakan sebuah pangkalan minyak terkena.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)