Minggu, 5 Oktober 2025

POPULER Internasional: Donald Trump soal Tudingan 'Birtherism' Kamala Harris | Kesehatan Shinzo Abe

Rangkuman berita populer Tribunnews di kanal Internasional dalam 24 jam terakhir, termasuk kesehatan Perdana Menteri Shinzo Abe menjadi perhatian.

Penulis: Tiara Shelavie
Kolase Tribunnews
POPULER Internasional: Donald Trump soal Tudingan 'Birtherism' Kamala Harris | Kesehatan Shinzo Abe 

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dilarikan ke rumah sakit, Senin (17/8/2020) untuk menjalani pemeriksaan medis.

Narasumber pemerintah, yang merupakan pejabat tinggi menyampaikan bahwa Shinzo Abe mengalami kelelahan karena beban kerjanya selama pandemi virus corona.

Mengutip Al Jazeera, Abe yang menjabat sebagai Perdana Menteri Jepang terlama, akan segera pulang setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Universitas Kio Tokyo.

Namun, alasan Shinzo Abe menjalani pemeriksaan belum jelas.

Baca: GDP Jepang Minus 27,8 Persen, Lebih Parah Dibandingkan Saat Krisis Finansial Lehman Shock

Baca: Sejarah Berdirinya Patung Jenderal Sudirman di Kementerian Pertahanan Jepang

PM Jepang Shinzo Abe, Senin (3/8/2020) dengan masker barunya, bertemu wartawan menceritakan mengenai masker baru dari kain yang akan dibagi-bagi gratis kepada masyarakat.
PM Jepang Shinzo Abe, Senin (3/8/2020) dengan masker barunya, bertemu wartawan menceritakan mengenai masker baru dari kain yang akan dibagi-bagi gratis kepada masyarakat. (Foto Mainichi)

Sementara itu, media Jepang, Kyodo News mengutip orang-orang yagn dekat dengan Shinzo Abe, melaporkan, pemeriksaan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilakukan sang Perdana Menteri.

Nippon TV yang mengutip sumber-sumber pemerintah mengatakan, pemeriksaan medis yang dilakukan Shinzo Abe bukan situasi yang mengkhawatirkan.

Dalam satu tahun, Abe dikabarkan menjalani dua kali pemeriksaan secara rutin.

Kyodo mengatakan, terakhir kali Abe menjalani pemeriksaan pada 13 Juni 2020 kemarin.

BACA SELENGKAPNYA >>>

4. Sejarah Berdirinya Patung Jenderal Sudirman di Kementerian Pertahanan Jepang

Duta besar Indonesia (kiri) dengan ketua pelaksana upacara 17 tahunan sedang menyematkan karangan bunga di bawah patung Jenderal Besar Sudirman yang berada di dalam Kementerian Pertahanan Jepang Tokyo, Senin (17/8/2020).
Duta besar Indonesia (kiri) dengan ketua pelaksana upacara 17 tahunan sedang menyematkan karangan bunga di bawah patung Jenderal Besar Sudirman yang berada di dalam Kementerian Pertahanan Jepang Tokyo, Senin (17/8/2020). (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

Tak seperti biasanya, tahun ini perayaan 17 Agustusan di depan Patung Jenderal Besar Sudirman (JBS) di dalam Kementerian Pertahanan Jepang ditiadakan untuk mencegah penyebaran virus corona.

Sejak 2014 setelah patung JBS diresmikan, setiap tahun diselenggarakan upacara 17 Agustusan pada pagi hari oleh kelompok masyarakat Jepang pecinta JBS (Masyarakat untuk Diseminasi Fakta Sejarah) di depan patung tersebut bersama Duta besar Indonesia untuk Jepang.

Bagaimana sejarah tercipta munculnya patung JBS di Kementerian Pertahanan Jepang, satu-satunya patung yang ada di dalam kementerian tersebut hingga saat ini?

Baca: PM Jepang Singgung Nama Indonesia Saat Pidato Peringatan ke-75 Selesainya Perang Dunia II

Sejak 2010 seseorang yang punya hubungan baik Indonesia - Jepang punya ide untuk memberikan sesuatu yang sangat berharga bagi upaya semakin mempererat hubungan kedua negara yang kemudian "ditangkap" idenya oleh Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro saat itu di bawah pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Setelah dikonsultasikan dan dilobi dengan Jepang, akhirnya menyetujui hal tersebut di belakang layar.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved