Sabtu, 4 Oktober 2025

Sensasi Mencoba Ojol 'GET' di Jalanan Kota Bangkok

GET WIN adalah layanan jasa 'ojek online' yang dimiliki GET berkolaborasi dengan perusahaan startup asal Indonesia yang kini telah berekspansi dari Vi

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Johnson Simanjuntak
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
'Mengaspal' bareng GET di jalanan Bangkok, Thailand, Rabu (27/2/2019). 

Aplikasi tersebut kali pertama diluncurkan pada Desember 2018 di tiga distrik di kota Bangkok.

Kemudian hanya membutuhkan waktu kurang dari tiga bulan, platform ini telah berhasil meningkatkan layanannya hingga menyasar 41 distrik di ibukota Thailand itu.

Aplikasi GET kini telah diunduh lebih dari 200.000 kali sejak diluncurkan.

Hingga saat ini mitra driver GET pun telah melakukan perjalanan hingga mencapai jarak tempuh 3.000.000 km.

Tidak hanya itu, transaksi layanannya pun kini telah mencapai angka 2.000.000, bahkan GET saat ini telah memiliki 10.000 driver.

Menariknya, para mitra driver untuk layanan 'GET WIN', tentunya telah memiliki lisensi dalam menjalankan layanan transportasi roda dua.

Sehingga warga Bangkok tidak perlu khawatir terkait keselamatan mereka saat diantar oleh mitra driver 'GET WIN'.

Terkait layanan GET, ada tiga yang ditawarkan yakni GET WIN, Get Food dan Get Delivery.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved