Kamis, 2 Oktober 2025

Akun Google Business 320 Hotel Diretas, Hati-hati Jika Ditawari Harga Kamar Kelewat Murah

PHRI Daerah langsung melakukan pengecekan terhadap informasi mereka di dalam Google Business dan didapatilah angka 320 hotel telah mengalami perubahan

CSO
Ilustrasi peretasan akun Google Business 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mengungkap 320 akun Google Business milik pengelola hotel telah diretas.

Peretasan tersebut dilakukan melalui pengubahan data yang ada di dalam platform Google Business.

"Kalau kita mengacu pada undang-undang ITE pasal 35 yang tepatnya adalah terjadi pemalsuan data elektronik, yaitu dilakukan oleh pihak tertentu yang dilakukan secara nasional," kata Ketua Umum PHRI Hariyadi Sukamdani kepada wartawan di Jakarta, dikutip Selasa (13/8/2024).

Baca juga: PHRI Minta Pemerintah Tertibkan Perpajakan Platform Travel Asing di Indonesia

"Sementara sampai hari ini sudah ada 320 hotel yang datanya telah diubah di dalam platform Google Business," lanjutnya.

Hariyadi mengatakan, laporan mengenai peretasan ini pertama kali datang dari PHRI Sumatera Barat.

Dari situ, PHRI Pusat langsung menyampaikan ke PHRI Daerah lainnya melalui grup WhatsApp.

Berbagai PHRI Daerah langsung melakukan pengecekan terhadap informasi mereka di dalam Google Business dan didapatilah angka 320 hotel telah mengalami perubahan data.

"Hal itu terjadi karena Google Business itu adalah platform yang terbuka. Kalau kita tidak melakukan verifikasi, maka bisa saja pihak luar itu melakukan edit," ujar Hariyadi.

Ia mengatakan, pihak yang tidak bertanggung jawab yang melakukan peretasan ini telah mengubah atau mengedit nomor telepon resmi pihak hotel.

Mereka mengubah nomor telepon yang ada di Google agar bisa mengarahkan calon konsumen ke nomor telepon mereka sendiri.

Baca juga: Serba-serbi HUT ke-79 RI di IKN: Berbagai Transportasi Disiapkan, Megawati-SBY Dipesankan Hotel

Di dalam komunikasinya, apabila tamu akan melakukan reservasi, maka diarahkan untuk melakukan pembayaran ke rekening tertentu.

"Si pihak yang tidak bertanggung jawab ini memberikan harga itu murah, lebih murah daripada room rate yang resmi," ucap Hariyadi.

"Nah ini kan masyarakat biasanya tertarik ya. 'Wah ini harganya murah nih.' Ya sudah ambil di situ gitu," lanjutnya.

Ia mengatakan, sudah ada 10 hotel di Jawa Tengah yang tamunya menjadi korban di kasus ini. Mereka telah mentransfer kepada pihak yang tidak bertanggung jawab.

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved