Ibas Siaga Jelang Kelahiran Anak
Putra Presiden SBY yakni Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas menegaskan dirinya dalam posisi siaga menjelang kelahiran anaknya.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putra Presiden SBY yakni Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas menegaskan dirinya dalam posisi siaga menjelang kelahiran anaknya.
Dalam akun twitternya @Edhie_Baskoro, Sekjen Partai Demokrat ini menulis. "Saat-saat menjalani peran terpenting dalam kehidupan isteri dan janin, harus siap 200% pada hari kelahiran si buah hati.. :)" dengan hastag #SuamiSiaga.
Kemudian pada twitt berikutnya dia menulis : “Perjalanan” menuju persalinan tinggal hitungan hari saja, Alhamdulillah istri tercinta @aliyarajasa tetap terlihat cantik dan segar..
Kelahiran anak Ibas dijadwalkan dalam pekan ini. Untuk itu Ibu Negara Ani Yudhoyono batal mendampingi Presiden SBY dalam kunjungan kerja ke Malaysia. Presiden dan rombongan berangkat ke Malaysia hari ini. Ibu Negara tampaknya ingin mendampingi menantunya Aliya Rajasa melahirkan.
Rencananya Aliya akan melaksanakan proses persalinan di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta.
(Aco)