Sabtu, 4 Oktober 2025

72 Jemaah Haji Jatim Meninggal di Tanah Suci

Mereka meninggal karena sebelumnya memang memiliki riwayat penyakit dengan risiko tinggi

zoom-inlihat foto 72 Jemaah Haji Jatim Meninggal di Tanah Suci
TRIBUN SUMSEL/M AWALUDDIN FAJRI
Jamaah haji kloter pertama debarkasi Palembang yang sakit dijemput menggunakan kursi roda di Asrama Haji Palembang, Kamis (1/11/2012). Sebanyak 358 jamaah haji yang tiba kembali di Palembang berasal dari 3 daerah, yaitu Empat Lawang, Muara Enim, dan Palembang. (TRIBUN SUMSEL/M AWALUDDIN FAJRI)

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA- Kepulangan seluruh jemaah haji asal Jawa Timur akan berakhir pada kloter 80, pada 30 November 2012. Namun di tengah-tengah jemaah yang sudah dan menunggu proses kepulangan, sebagian dari mereka harus lebih dulu pulang ke hadapan Allah.

Informasi yang disampaikan pihak Humas PPIH Debarkasi Surabaya, saat ini sudah ada 72 jemaah haji asal Jawa Timur meninggal di Tanah Suci. Jumlah ini adalah akumulasi selama pelaksanaan ibadah haji di Mekkah.

"Mereka meninggal karena sebelumnya memang memiliki riwayat penyakit dengan risiko tinggi. Selain itu juga karena usia sepuh," terang Humas PPIH Debarkasi Surabaya Fatchul Arief, Senin (26/11/2012).

Arief mengatakan bahwa setiap jemaah yang meninggal saat melaksanakan ibadah haji berhak atas asuransi. Besarannya, setiap jemaah meninggal setidaknya mendapat hak asuransi sekitar Rp 33 juta.

Sebagaimana rilis yang disampaikan Humas PPIH, berikut tiga korban terakhir jemaah haji Jawa Timur yang meninggal di Tanah Suci. Mereka adalah Selamet Mulyono bin Sukadi (55), asal Kota Malang. Meninggal karena infeksi dan parasit.

Berikutnya, Sakdiyah binti Bakar (54), asal Kabupaten Bangkalan. Jemaah ini meninggal juga karena infeksi dan parasit. Lalu, Syaiful Anam (74), asal
Kabupaten Tulungagung meninggal karena gangguan sistem sirkulasi.

Terakhir, Sukardi bin Musliman (56) asal Kabupaten Kediri. Jemaah yang tergabung dalam kloter 25 ini meninggal karena mengalami gangguan dalam sistem pernafasan. Semua yang meninggal dimakamkan di Mekkah.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved