Gubernur Jatim Soekarwo : Silakan Buruh Demo
Selama demonstrasi dilakukan secara damai dan santun, silahkan saja
TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA- Gubernur Soekarwo mempersilahkan buruh untuk menggelar demonstrasi dalam menyampaikan aspirasinya.
"Selama demonstrasi dilakukan secara damai dan santun, silahkan saja. Bahkan nanti akan kita fasilitasi tempat di depan Grahadi maupun kantor Gubernur (Jalan Pahlawan)," tegas Pakde Karwo, dalam silaturrahmi dengan Ketua Serikat Pekerja se-Jatim, Rabu (17/10/2012) di Hotel Majapahit.
Namun, jika aspirasi para buruh dapat dibicarakan melalui musyawarah mufakat dengan cara duduk bersama untuk merumuskan kebijakan dari permasalahan yang ada, tentu itu akan lebih baik lagi.
"Makanya silahkan sampean semua mengusulkan uneg-uneg, agar tidak menjadi udun," tegasnya, disambut tawa, oleh peserta silaturrahmi.
Dwi Harianti Sekretaris DPW PPMI Jatim, minta Gubernur Soekarwo mencabut usulan pembubaran PPHI ke pemerintah pusat. Pencabutan itu dinilai penting, agar keberadaan surat itu tidak membuat malu Gubernur, jika berdebat dengan orang-orang di Pusat.
"Selain itu, saya juga minta URC (unit reaksi cepat) dibubarkan saja. Karena saya tidak pernah merasakan manfaatnya," tegas Dwi, ketika menyampaikan uneg-unegnya kepada Gubernur.