Jumat, 3 Oktober 2025

Bom di Tambora

Di Mata Keluarga Jody Dikenal Rajin Beribadah

Di mata keluarganya, Agus Abdillah alias Jody (33), anggota kelompok teroris M Thorik, dikenal rajin beribadah dan sayang dengan ibunya.

zoom-inlihat foto Di Mata Keluarga Jody Dikenal Rajin Beribadah
KOMPAS.com/VITALIS YOGI TRISNA
Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Metro Jaya melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di rumah terduga pemilik bom rakitan M Thorik (30), di Jalan Teratai 7 RT 2 RW 4, Tambora, Jembatan, Jakarta Barat, Kamis (6/9/2012).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di mata keluarganya, Agus Abdillah alias Jody (33), anggota kelompok teroris M Thorik, dikenal rajin beribadah dan sayang dengan ibunya.

"Dia (Agus) orangnya sopan. Rajin ibadah, salat jarang bolong dan sayang ibunya, Likwaenak (56)," ujar Nur, paman Jody, di kediamannya di Tambora, Jakarta Barat, Selasa (18/9/2012).

Nur mengatakan, Likwaenak yang merupakan ibunda Jody dan adik Jody bernama Amir yang turut diamankan Densus 88, merupakan adik iparnya. Sedangkan ayah Jody yang merupakan istri Likwaenak sudah lama meninggal.

"Jody itu anak kedua dari empat bersaudara. Dari mereka, hanya Jody yang belum menikah. Dibandingkan anak-anak lainnya, Jody yang paling perhatian dengan ibundanya," jelas Nur.

Nur mengaku khawatir dengan keadaan Likwaenak. Sebab, usianya sudah tua.

"Ibunya orang baik. Saya kasihan dengan ibunya. Bagaimana perasaannya, bagaimana keadaanya. Dia juga sering sedekah dan mengajarkan anak-anak kecil mengaji," ungkap Nur. (*)

BACA JUGA

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved