Pakaian Dalam Dipajang di Halaman Kantor
Sekitar pukul 09.00 WIB, sejumlah pakaian tampak terjemur di pagar depan halaman kantor tersebut.
Pakaian Dalam Dipajang di Halaman Kantor
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Alee Kitonanma
TRIBUNNEWS.COM PEKANBARU, -- Melewati Kantor Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Kependudukan Provinsi Riau di Jalan Pepaya pada Rabu (29/8/2012) pagi, tampak pemandangan yang unik dan tidak biasanya terlihat. Sekitar pukul 09.00 WIB, sejumlah pakaian tampak terjemur di pagar depan halaman kantor tersebut.
Kain yang dijemur di pagar depan kantor tersebut tidak hanya baju dan celana saja. Namun kain sarung, handuk, bahkan pakaian dalam juga dipajang di depan kantor pemerintahan tersebut. Sekitar pukul 11.30 WIB beberapa pakaian masih tampak dijemur di sana. Pakaian itu tampak bersih dan dijemur rapi layaknya di tempat penjemuran kain. (cr12)
Baca Juga :
- Perumahan Guru Tak Layak Huni 5 menit lalu
- Din Ajak Mahasiswa Baru UMS Masuk Muhammadiyah 22 menit lalu
- Pemda Segera Bayar Tanah di Sekolah yang Disegel 23 menit lalu
- Hakim PHI Anjurkan Perdamaian di Luar Pengadilan 27 menit