Berwisata Sambil Menimba Ilmu di Museum Nyamuk, Pangandaran
Museum Nyamuk berada di Kampung Babakan, Kecamatan Pangandaran, Jawa Barat.
Pengelola museum menawarkan sejumlah paket wisata di antaranya paket wisata singkat, paket 2-3 hari, paket satu Minggu bahkan satu bulan.
Karena merupakan instansi pemerintah, setiap wisatawan dikenakan tarif masuk sebagai bagian Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Pelajar TK, SD, SMP ditarif Rp 5.000 per orang. Untuk pelajar SMA Rp 7.500. Mahasiswa dan umum Rp 15.000. "(Tarif) Bagi wisatawan yang melakukan pelatihan, kita sesuaikan materi yang diminta," kata Firda.
Baca: Lion Air Turunkan Harga Tiket Rute Favorit di Rute Domestik, Ini Rinciannya
Materi yang dilakukan mulai mencari jentik hingga menangkap nyamuk di daerah perindukan seperti bekas tambak yang tak terpakai. "Sore nyusul jentik. Malam sampai subuh seharusnya, karena sedang belajar cukup sampai jam 23.00 WIB menangkap nyamuk. Dijelaskan cara menangkapnya," kata Firda.
Awalnya, museum ini hanya buka pada Senin-Jumat pada jam kerja. Namun, sejak Mei 2019, museum buka setiap hari.
"Karena ternyata tak sedikit yang datang ke sini di akhir pekan. Pulang dari pantai kemudian ke sini. Untuk Sabtu-Minggu buka mulai jam 10.00-14.00 WIB," kata Firdha.
Laporan: Candra Nugraha
Artikel ini tayang di Kompas.com dengan judul Wisata ke Pangandaran, Mampir Belajar Seputar Nyamuk di Museum Ini