Keponakan yang Bunuh Tantenya di Bogor Langsung Chat Temannya Usai Beraksi, Pelaku: Gue Gak Gila
Keponakan yang membunuh tantenya Evi Latifa atau EL (59) di Kedungwaringin, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor langsung kirim pesan ke teman.
Selama tinggal di rumah tantenya itu pelaku merasa tidak bebas.
“Bersangkutan ini, anak yatim piatu yang diurus oleh tantenya atau dibiayai oleh tantenya. Tersangka ini memang sudah kesal dari sebelumnya. Karena tersangka ini sering dilarang keluar rumah oleh tantenya,” ucap Aji.
“Sehingga tersangka merasa dibatasi merasa terkekang oleh si tantenya ini. Ini dibuktikan hasil dari chat-an kepada teman terdekat tersangka,” ujar Aji.
Emosi Rezky pun memuncak ketika disuruh oleh tantenya untuk mencuci piring.
“Kemudian, dengan ada sedikit percekcokan, tantenya mencipratkan air ke muka pelaku (Rezky),” ujarnya.
Rezky saat itu tidak terima dan melemparkan spons cuci piring ke arah tantenya.
Saat itu juga ia melakukan pemukulan secara bertubi-tubi kepada Evi.
“Dan pada saat itu kemudian tersangka melakukan pemukulan secara brutal, bertubi-tubi, ke arah wajah korban. Sehingga menyebabkan korban bercucuran darah,” ujarnya.
Rezky menghabisi nyawa Evi seorang diri tanpa menggunakan senjata, hanya dengan tangan kosong.
“Kemudian berdasarkan pengakuan dari tersangka ini, tersangka tidak menggunakan alat. Tetapi kita coba lakukan autopsi apakah memang dari lukanya terdapat luka tusukan atau luka yang lain. Ini kita menunggu hasil dari autopsi,” ujarnya.
Korban mengalami luka parah di bagian wajah yang menyebabkan Evi meninggal di lokasi kejadian.
“Untuk luka-luka dari korban sendiri terdapat di pelipis. Kemudian pelipis atau dahi sebelah kanan terdapat luka robek yang lumayan besar. Kemudian daerah dagu, mata, terdapat memar,” ucapnya.
Kini Rezky telah ditetapkan sebagai tersangka dan terancam hukuman 15 tahun penjara.
“Saat ini tersangka (Rezky) diancam hukuman 15 tahun penjara, pasal 338 Jo 351 ayat 5,” tandasnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Gelagat Aneh Keponakan Usai Bunuh Tante di Kedungwaringin Bogor, Blak-blakan ke Teman Lewat Whatsapp
(Tribunnews.com/Falza) (TribunnewsBogor.com/Rahmat Hidayat)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.