Band Sukatani Diintimidasi
Alasan Band Sukatani Tak Nyanyikan Lagu Bayar Bayar Bayar saat Manggung di Tegal
Band Sukatani tampil di hadapan ratusan penggemarnya di Gedung Korpri, Jalan dr Soetomo, Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Minggu (23/2/2025).
TRIBUNNEWS.COM - Band Sukatani tampil di hadapan ratusan penggemarnya di Gedung Korpri, Jalan dr Soetomo, Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Minggu (23/2/2025).
Diiringi musik underground dan pencahayaan biru merah, vokalis Novi Citra Indriyati alias Twister Angel menarik penggemarnya untuk ikut bernyanyi.
Dikutip dari Tribun Jateng, Novi datang dari arah belakang panggung dengan membawa seikat sayuran pada pukul 22.00 WIB.
Tampil selama satu jam, ada sekitar enam lagu yang dinyanyikan oleh band asal Purbalingga, Jawa Tengah tersebut.
Namun, dalam acara tersebut, Sukatani tak menyanyikan lagu Bayar Bayar Bayar.
Padahal, dalam berbagai kesempatan, penonton selalu berteriak meminta supaya lagu itu dinyanyikan.
Setelah manggung, personel Sukatani belum bisa diwawancarai oleh media.
Perwakilan kru Sukatani, Sufi menyatakan, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada teman-teman media, komunitas, atau individu yang sejauh ini sudah mendukung.
Dukungan itu, jelasnya, menjadi alasan mengapa Sukatani bisa tampil di Tegal.
"Itu mungkin hal yang masuk akal kenapa teman-teman bisa manggung saat ini," terangnya.
Lebih lanjut, Sufi menyampaikan permohonan maaf karena Sukatani belum bisa bertemu dengan awak media.
Baca juga: Kompolnas Dukung Propam Polri Periksa 6 Anggota Ditsiber Polda Jateng Soal Intimidasi Band Sukatani
Menurutnya, saat ini personel Sukatani sedang berada di tahap recovery.
Ketika ditanya recovery apa yang dimaksud, ia menyebut recovery kesiapan secara mental.
"Ketika nanti kondisinya sudah membaik akan ada statement yang keluar dari Sukatani secara resmi," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Sufi enggan menjawab saat ditanya terkait dugaan intimidasi pembuatan video permohonan maaf tanpa topeng.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.