Senin, 6 Oktober 2025

Duka Jelang Pemilu, Ketua KPPS Meninggal saat Siapkan TPS, Petugas Tertimpa Pohon saat Turunkan APK

Ada dua kabar duka sekaligus yang datang dari Wonosobo, Jawa Tengah. Ketua KPPS yang sedang siapkan TPS dan petugas DLH saat bersihkan APK tewas.

www.grid.id
Ilustrasi jenazah - Ada dua kabar duka sekaligus yang datang dari Wonosobo, Jawa Tengah. Ketua KPPS yang sedang siapkan TPS dan petugas DLH saat bersihkan APK tewas. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang saat mendekati Pemilu 2024.

Ada dua kabar duka sekaligus yang datang dari Wonosobo, Jawa Tengah.

Pertama, seorang ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPSS) meninggal dunia.

Ia meninggal dunia saat sedang menyiapkan Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Ia adalah Wahyu Jatmiko (43) yang meninggal di Perum Purnamandala, Wonosobo.

Mengutip TribunBanyumas.com, Wahyu Jatmiko merupakan Ketua KPPS di TPS 11 Perum Purnamandala.

Ia meninggal dunia, Minggu (11/2/2024).

Ketua RT setempat, Didit Cahyono mengatakan, korban meninggal sekira pukul 16.30 WIB saat sedang mempersiapkan lokasi TPS Pemilu 2024.

"Saat itu korban sedang mengangkut meja dan kursi menggunakan gerobak menuju TPS yang akan dipersiapkan," ungkapnya.

Sekira 200 meter dari lokasi TPS, korban tiba-tiba lemas dan pingsan hingga terjatuh.

Warga yang melihat hal tersebut langsung membawa korban ke UGD RSI Wonosobo.

Baca juga: Kecelakaan Tabrak Truk Bermuatan Buah Naga di Karanganyar-Gombong, 2 Anggota KPPS Kebumen Tewas 

Nahas, korban dinyatakan meninggal saat tiba di UGD.

Diketahui, korban ternyata memiliki riwayat penyakit diabetes.

Korban pun langsung dimakamkan malam harinya, sekira pukul 21.30 WIB.

Ketua KPU Wonosobo, Ruliawan Nugroho bersama anggota komisioner KPU lainnya pun turut serta mengantar korban ke peristirahatan terakhir.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved